Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi: Saya Enggak Langsung Lompat Jadi Presiden, Jadi Wali Kota, Gubernur, Baru Naik...

Kompas.com - 21/03/2023, 11:43 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menceritakan soal proses dirinya menjadi seorang Presiden RI yang tidak instan.

Hal itu disampaikan Jokowi saat berdialog dengan anak muda asal Papua bernama Stella Riana dalam acara peresmian Papua Youth Creative Hub di Jayapura, Papua pada Selasa (21/3/2023).

Mula-mula, Presiden bertanya mengenai keinginan Stella untuk beternak ayam.

Baca juga: Pesan Jokowi ke Anak Muda: Jangan Semua Berpikir Ingin Jadi PNS

Stella mengatakan ingin memelihara 10.000 ekor ayam saat menjadi peternak nantinya.

"Bayangan saya ada 10.000 ekor (ayam)," ujar Stella sebagaimana dilansir siaran YouTube Sekretariat Preaiden.

Mendengar hal itu, Jokowi langsung memberikan nasihat bahwa memulai ternak ayam sebaiknya secara bertahap.

"Kalau mau ternak ayam itu dikit-dikit (sedikit-sedikit)," tutur Jokowi.

"Kan Pak impiannya kan," jawab Stella yang membuat Jokowi tersenyum.

Kepala Negara menyampaikan, Stella sebaiknya memulai dari 20 ekor ayam terlebih dulu.

Kemudian, bisa bertambah memiliki 300 ekor ayam.

Jokowi pun mengingatkan agar saat beternak, ia tidak langsung memelihara dalam jumlah banyak karena pertimbangan potensi kerugian.

"Jangan langsung melompat, nanti mati kayak ikannya repot nanti. Rugi gede banget itu, hati-hati. Pelan-pelan. Apa-apa itu perlu proses pelan-pelan. Enggak mungkin langsung melompat," ujar Jokowi.

Baca juga: Hari Kedua Kunker di Papua, Jokowi Resmikan Papua Youth Creative Hub

Dia kemudian menjelaskan bagaimana prosesnya sampai akhirnya bisa menjadi Presiden.

"Saya pun Presiden enggak langsung lompat jadi Presiden. Jadi wali kota dua kali, gubernur sekali, baru naik jadi Presiden," kata Jokowi.

Setelah itu, Jokowi berpesan kepada Stella agar belajar menjadi peternak yang baik.

Dia pun tak lupa berpesan agar anak muda Stella bekerja keras supaya bisa mencapai keinginan menjadi peternak besar.

"Itu kalau kerja keras itu gampang untuk lompat dari 50 (ekor ayam) ke 1.000 ke 100.000 bukan sesuatu yang sulit, tetapi butuh kerja keras," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Ditolak Partai Gelora Gabung Koalisi Prabowo, PKS: Jangan Terprovokasi

Nasional
Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Kapolri Bentuk Unit Khusus Tindak Pidana Ketenagakerjaan, Tangani Masalah Sengketa Buruh

Nasional
Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Kapolri Buka Peluang Kasus Tewasnya Brigadir RAT Dibuka Kembali

Nasional
May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

May Day 2024, Kapolri Tunjuk Andi Gani Jadi Staf Khusus Ketenagakerjaan

Nasional
Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Jumlah Menteri dari Partai di Kabinet Prabowo-Gibran Diprediksi Lebih Banyak Dibanding Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com