Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jajaran Pengurus PSSI Temui Jokowi di Istana, Apa yang Hendak Dibahas?

Kompas.com - 20/02/2023, 11:04 WIB
Ardito Ramadhan,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jajaran pengurus Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) periode 2023-2027 bertemu Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (20/2/2023).

Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali menyatakan, ia bersama Ketua Umum PSSI dan anggota Komite Ekseskutif PSSI akan mendengarkan arahan dari Jokowi dalam pertemuan ini.

"Iya pasti Pak Presiden akan memberikan arahan," kata Zainudin saat baru tiba di Kompleks Istana.

Baca juga: Soal Kemungkinan Mundur dari Kursi Menpora setelah Jadi Waketum PSSI, Zainuddin Amali: Lapor Dulu ke Presiden

Zainudin mengatakan, secara pribadi ia juga mau melapor kepada Jokowi soal jabatan yang baru disandangnya.

Zainudin merupakan Menteri Pemuda dan Olahraga di Kabinet Indonesia Maju.

Saat ditanya soal kabar ia akan mengundurkan diri dari kabinet, Zainudin menyebut dirinya akan lapor ke Jokowi terlebih dahulu.

"Kalau toh itu menjadi keinginan, tapi etikanya sebagai pembantu presiden harus lapor dulu kepada presiden, kita KLB, kemudian kebijakan beliau seperti apa," ujar Zainudin.

Sebelumnya, Jokowi menyatakan bahwa ia bakal bertemu dengan jajaran pengurus PSSI pada pekan ini guna menanyakan peta jalan yang disiapkan PSSI terkait kemajuan sepak bola Indonesia.

"Sudah ada peta jalannya belum, ada targetnya belum, untuk mencapai target itu apa yang dilakukan, semuanya harus terencana secara detail kalau mau sepak bola kita maju," ujar Jokowi, Jumat (17/2/2023).

Baca juga: 3 Gebrakan Erick Thohir Usai Jadi Ketua Umum PSSI

Adapun PSSI memiliki kepengurusan baru setelah Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar pada Kamis (16/2/2023).

Dalam KLB tersebut, Menteri BUMN Erick Thohir terpilih sebagai Ketua Umum PSSI, Zainudin sebagai Wakil Ketua Umum PSSI I, dan eks Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha sebagai Wakil Ketua Umum PSSI II.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Terima KSAL dan KSAU, Bahas Postur Pembangunan Angkatan

Prabowo Terima KSAL dan KSAU, Bahas Postur Pembangunan Angkatan

Nasional
PKB, Nasdem, dan PKS Ingin Gabung Koalisi Prabowo, AHY: Enggak Masalah

PKB, Nasdem, dan PKS Ingin Gabung Koalisi Prabowo, AHY: Enggak Masalah

Nasional
Dipilih 75 Persen Warga Aceh, Anies: Terima Kasih, Para Pemberani

Dipilih 75 Persen Warga Aceh, Anies: Terima Kasih, Para Pemberani

Nasional
Membangun Ekosistem Pertahanan Negara

Membangun Ekosistem Pertahanan Negara

Nasional
Sidang Sengketa Pileg, Hakim MK Heran Tanda Tangan Surya Paloh Berbeda

Sidang Sengketa Pileg, Hakim MK Heran Tanda Tangan Surya Paloh Berbeda

Nasional
Menpan-RB Anas: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Digelar Juni

Menpan-RB Anas: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Digelar Juni

Nasional
Shalat Jumat di Masjid Baiturrahman Aceh, Anies Diteriaki 'Presiden 2029'

Shalat Jumat di Masjid Baiturrahman Aceh, Anies Diteriaki "Presiden 2029"

Nasional
Polri Siapkan Posko Pemantauan dan Pengamanan Jalur untuk World Water Forum di Bali

Polri Siapkan Posko Pemantauan dan Pengamanan Jalur untuk World Water Forum di Bali

Nasional
Menkumham Bahas Masalah Kesehatan Napi dengan Presiden WAML

Menkumham Bahas Masalah Kesehatan Napi dengan Presiden WAML

Nasional
Sidang Sengketa Pileg, PAN Minta PSU di 7 TPS Minahasa

Sidang Sengketa Pileg, PAN Minta PSU di 7 TPS Minahasa

Nasional
AHY Ungkap Koalisi Prabowo Sudah Bahas Pembagian Jatah Menteri

AHY Ungkap Koalisi Prabowo Sudah Bahas Pembagian Jatah Menteri

Nasional
Jokowi Minta Relokasi Ribuan Pengungsi Terdampak Erupsi Gunung Ruang Dipercepat

Jokowi Minta Relokasi Ribuan Pengungsi Terdampak Erupsi Gunung Ruang Dipercepat

Nasional
Caleg Tidak Siap Ikuti Sidang Daring, Hakim MK: Suara Putus-putus, Jadi Lapar...

Caleg Tidak Siap Ikuti Sidang Daring, Hakim MK: Suara Putus-putus, Jadi Lapar...

Nasional
Anies-Muhaimin Kunjungi Aceh Usai Pilpres, Ingin Ucapkan Terima Kasih ke Warga

Anies-Muhaimin Kunjungi Aceh Usai Pilpres, Ingin Ucapkan Terima Kasih ke Warga

Nasional
Bareskrim Polri Yakin Penetapan Panji Gumilang sebagai Tersangka TPPU Sah Menurut Hukum

Bareskrim Polri Yakin Penetapan Panji Gumilang sebagai Tersangka TPPU Sah Menurut Hukum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com