Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Pj Gubernur DKI, Heru Budi Janji Sering Blusukan

Kompas.com - 12/10/2022, 20:56 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) yang juga calon penjabat (pj) Gubernur DKI Jakarta terpilih, Heru Budi Hartono akan sering blusukan saat setelah resmi dilantik.

Salah satu sasaran blusukannya yakni titik-titik banjir di Jakarta.

"Ya saya banyak beberapa program setiap hari kita harus keliling melihat, ya harus setiap hari (blusukan)," ujar Heru di Kompleks Istana Kepresidenan, Rabu (12/10/2022).

"Kalau terkait dengan banjir, kita bisa melihat memastikan ke Waduk Pluit, Manggarai, Kali Krukut, Banjir Kanal Barat. Di sana ada Kali Angke yang tahun 2011, dua kali itu Kali Angke kita normalisasi di dua tahap di 2008 dan 2010," kata dia.

Baca juga: Saat DPRD DKI Setor Nama Sekda-Kasetpres ke Kemendagri sebagai Calon Pj Gubernur...

Heru menuturkan, kondisi Kali Angke setelah normalisasi sudah lebih lebar.

Namun, perlu ada pengerukan endapan sungai untuk bisa mengantisipasi banjir. Selain itu, blusukan bisa dilakukan ke Kalibaru.

"Bisa kita lihat nanti kalau kita Waduk Pluit itu ada rob, tentunya saya tidak ahli, teman-teman Dinas Sumber Daya Air bisa menjelaskan di lapangan," kata dia.

Dalam kesempatan tersebut, Heru juga mengatakan, program sumur resapan di DKI Jakarta bukan hal yang buruk untuk mengantisipasi banjir.

Heru pun menekankan soal manfaat program itu daripada melihat dari sisi siapa yang membuatnya.

"Ada sebuah kalimat 'Angan melihat program siapa yang buat, tapi lihatlah program itu buat siapa'. Jadi program sumur resapan itu tak buruk juga ya," kata dia.

Menurut Heru, sumur resapan cocok dibangun di lokasi tertentu, seperti Jakarta Selatan yang memiliki banyak cekungan.

Baca juga: Senin Pekan Depan, Heru Budi Hartono Dilantik Menjadi Pj Gubernur DKI

Ia juga menilai bahwa semua program dari Gubernur Anies Baswedan untuk menangani banjir Jakarta cukup baik.

Sebab, program yang ada sudah dirancang oleh dinas terkait yang memiliki banyak pengalaman di Ibu Kota.

Hanya saja, akan ada evaluasi untuk penempatan maupun intensitas program.

Para gubernur DKI Jakarta pun, menurut Heru, selama ini sudah berusaha memaksimalkan penanggulangan banjir saat mereka menjabat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Libur Panjang, Korlantas Catat Peningkatan Arus Lalu Lintas

Libur Panjang, Korlantas Catat Peningkatan Arus Lalu Lintas

Nasional
DKPP Terima 233 Pengaduan Pemilu dalam 4 Bulan Terakhir

DKPP Terima 233 Pengaduan Pemilu dalam 4 Bulan Terakhir

Nasional
Prabowo: Beri Kami Waktu 4 Tahun untuk Buktikan ke Rakyat yang Tak Pilih Kita

Prabowo: Beri Kami Waktu 4 Tahun untuk Buktikan ke Rakyat yang Tak Pilih Kita

Nasional
Yusril: Penambahan Kementerian Prabowo Bukan Bagi-bagi Kekuasaan, Tak Perlu Disebut Pemborosan

Yusril: Penambahan Kementerian Prabowo Bukan Bagi-bagi Kekuasaan, Tak Perlu Disebut Pemborosan

Nasional
BPK di Pusara Sejumlah Kasus Korupsi...

BPK di Pusara Sejumlah Kasus Korupsi...

Nasional
Pengamat: Status WTP Diperjualbelikan karena BPK Diisi Orang Politik

Pengamat: Status WTP Diperjualbelikan karena BPK Diisi Orang Politik

Nasional
Pilkada 2024, Belum Ada Calon Perseorangan Serahkan KTP Dukungan ke KPU

Pilkada 2024, Belum Ada Calon Perseorangan Serahkan KTP Dukungan ke KPU

Nasional
Ada Jalur Independen, Berapa KTP yang Harus Dihimpun Calon Gubernur Nonpartai?

Ada Jalur Independen, Berapa KTP yang Harus Dihimpun Calon Gubernur Nonpartai?

Nasional
PPP: RUU Kementerian Negara Masuk Prolegnas, tetapi Belum Ada Rencana Pembahasan

PPP: RUU Kementerian Negara Masuk Prolegnas, tetapi Belum Ada Rencana Pembahasan

Nasional
Latihan Gabungan, Kapal Perang TNI AL Tenggelamkan Sasaran dengan Rudal Khusus hingga Torpedo

Latihan Gabungan, Kapal Perang TNI AL Tenggelamkan Sasaran dengan Rudal Khusus hingga Torpedo

Nasional
Menag Cek Persiapan Dapur dan Hotel di Madinah untuk Jemaah Indonesia

Menag Cek Persiapan Dapur dan Hotel di Madinah untuk Jemaah Indonesia

Nasional
 Melalui Platform SIMPHONI, Kemenkominfo Gencarkan Pembinaan Pegawai dengan Pola Kolaboratif

Melalui Platform SIMPHONI, Kemenkominfo Gencarkan Pembinaan Pegawai dengan Pola Kolaboratif

Nasional
PPP Anggap Wacana Tambah Menteri Sah-sah Saja, tapi Harus Revisi UU

PPP Anggap Wacana Tambah Menteri Sah-sah Saja, tapi Harus Revisi UU

Nasional
Eks KSAU Ungkap 3 Tantangan Terkait Sistem Pertahanan Udara Indonesia

Eks KSAU Ungkap 3 Tantangan Terkait Sistem Pertahanan Udara Indonesia

Nasional
Mayoritas Provinsi Minim Cagub Independen, Pakar: Syaratnya Cukup Berat

Mayoritas Provinsi Minim Cagub Independen, Pakar: Syaratnya Cukup Berat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com