Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memori Berjumpa Tjahjo Kumolo di Kios Nasi Kapau Kramat Raya

Kompas.com - 01/07/2022, 15:01 WIB
Aryo Putranto Saptohutomo

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar wafatnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo meninggalkan kesedihan bagi banyak kalangan.

Beliau tutup usia dalam perawatan di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Gondangdia, Jakarta Pusat pada pukul 11.10 WIB, Jumat (1/7/2022).

Jenazah Tjahjo disemayamkan di rumah dinas Menpan RB di Kompleks Menteri Widya Chandra, Jakarta Selatan, sebelum dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata pada petang nanti.

Ada sejumlah kenangan kisah menarik tentang Tjahjo semasa hidup.

Baca juga: OBITUARI Tjahjo Kumolo, Politikus Senior dan Memori Mobil Pribadi untuk Dinas

Salah satu di antaranya adalah kegemarannya jajan Nasi Kapau di Jalan Kramat, Jakarta Pusat.

Jejeran kios penjaja nasi Kapau memang menjadi salah satu ikon di Jalan Kramat.

Ternyata Tjahjo merupakan salah satu pelanggan nasi Kapau di Kramat sejak 1980-an.

Bahkan, foto Tjahjo terpampang di salah satu sudut warung nasi Kapau di kawasan Kramat.

Sentra Nasi Kapau di Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat. Foto diambil pada Rabu (20/4/2022).KOMPAS.com/NIRMALA MAULANA ACHMAD Sentra Nasi Kapau di Jalan Kramat Raya, Senen, Jakarta Pusat. Foto diambil pada Rabu (20/4/2022).

Di dalam foto itu nampak Tjahjo mengenakan kaos berwarna gelap dan celana panjang cokelat. Tidak lupa mengenakan kacamata dengan bingkai yang khas.

Dikutip dari TribunJakarta.com, seorang pegawai kios nasi Kapau itu membenarkan Tjahjo memang beberapa kali singgah untuk makan di sana.

"Iya, itu Bapak Tjahjo Kumolo," ucap Ahmad Saleh kepada TribunJakarta.com di lokasi, Jumat (10/1/2020).

"Sedang foto bersama dengan anaknya si pemilik nasi kapau ini," imbuh dia.

Baca juga: PDI-P: Megawati Perintahkan Seluruh Pengurus Beri Penghormatan Terbaik untuk Tjahjo Kumolo

Menurut Ahmad, Tjahjo Kumolo kerap makan nasi kapau bersama banyak orang.

"Saya rasa itu pegawai-pegawainya atau teman-temannya ya."

"Lumayan sering makan di sini," ucap Ahmad.

Halaman:


Terkini Lainnya

Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Dinilai Berhasil, Zulhas Diminta PAN Jatim Jadi Ketum PAN 2025-2030

Nasional
Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Jokowi Bagikan 10.300 Sertifikat Tanah Hasil Redistribusi di Banyuwangi

Nasional
TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

Nasional
Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Nasional
Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Nasional
BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

Nasional
Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Nasional
Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Nasional
Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Nasional
Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Nasional
KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

Nasional
Jokowi: 'Feeling' Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Jokowi: "Feeling" Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Nasional
Tolak PKS Merapat ke Prabowo, Gelora Diduga Khawatir soal Jatah Kabinet

Tolak PKS Merapat ke Prabowo, Gelora Diduga Khawatir soal Jatah Kabinet

Nasional
PKS Pertimbangkan Wali Kota Depok Maju Pilkada Jabar

PKS Pertimbangkan Wali Kota Depok Maju Pilkada Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com