Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

RS Mata Achmad Wardi Dinobatkan BWI Jadi RS Perdana Mata Wakaf di Indonesia

Kompas.com - 30/05/2022, 19:24 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rumah Sakit (RS) Mata Achmad Wardi mendapatkan penghargaan atau dinobatkan sebagai RS Mata Wakaf Pertama di Indonesia dari Badan Wakaf Indonesia di RS Mata Achmad Wardi Serang, Banten, Rabu (25/5/2022).

Rs khusus mata dari program Dompet Dhuafa dan Badan Wakaf Indonesia (BWI) tersebut khusus melayani pemeriksaan mata dan beroperasi sebagai rs khusus kelas C.

Direktur Utama RS Mata Achmad Wardi Mohammad Badrus Sholeh mengatakan, pihaknya memberikan berbagai program sosial, seperti operasi katarak gratis, pemberian kacamata gratis, operasi retina, dan glaukoma gratis untuk dhuafa.

“Semua ini bisa dirasakan bukan hanya dari masyarakat Kota Serang, Banten, tetapi juga seluruh wilayah Indonesia. Semua lapisan masyarakat bisa mendapatkan fasilitas ini,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (305/2022).

Bardus juga berterima kasih atas dukungan dari berbagai pihak, baik pemerintah maupun non-pemerintah.

Baca juga: LPI Dompet Dhuafa Minta Lulusan SMART Ekselensia Mampu Jawab Tantangan Bangsa

Sementara itu, Direktur Kesehatan Dompet Dhuafa Erwin Muhtaruddin menyampaikan, melalui program Rs Wakaf, Dompet Dhuafa turut berperan aktif dalam mengembangkan aset yang ada di RS Mata Achmad Wardi.

“Aset wakaf yang dimiliki Dompet Dhuafa cukup banyak, salah satunya RS Mata Achmad Wardi yang bekerja sama dengan BWI untuk terus berikhtiar dalam membangun dan menambah kebermanfaatan dari aset wakaf,” terangnya.

Erwin menyebutkan, berkat ikhtiar kebaikan wakaf di RS Mata Achmad Wardi, banyak masyarakat dhuafa yang terbantu hingga saat ini.

“Sebab, mereka para mustahik yang sebelumnya mengalami penglihatan kurang jelas sehingga aktivitasnya terganggu. Kini, mereka bisa melihat dengan jelas melalui program Operasi Katarak Gratis,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, siapa pun bisa berkontribusi melalui program sosial di RS Mata Achmad Wardi.

Baca juga: Bersama Tim SAR Gabungan, DMC Dompet Dhuafa Evakuasi 4 Korban Jiwa Tanah Longsor di Pasir Pogor, Bogor

“Pahala kebaikan insyaallah akan terus mengalir dengan berwakaf melalui Dompet Dhuafa maupun BWI,” imbuh Erwin.

Adapun Dompet Dhuafa bersama BWI menghadirkan RS Mata Achmad Wardi untuk berperan menyediakan pelayanan kesehatan mata yang berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia, khususnya di wilayah Banten dan sekitarnya.

Selain itu, adanya dukungan dari banyak stakeholder diharapkan menambah kebermanfaatan RS Mata Achmad Wardi semakin meluas.

Rs wakaf tersebut pun diharapkan bisa menjadi rs rujukan penyakit mata se-Banten pada 2025.

Dengan begitu, akan semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaat dari rs wakaf ini dan membantu mengurangi prevalensi kebutaan di Indonesia.

Baca juga: Gandeng Seahum, DMC Dompet Dhuafa Gelar Pelatihan Capacity Building untuk Pegiat Kemanusiaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com