Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Penyaluran BLT Minyak Goreng Capai 98,3 Persen, Mensos: Semoga Bisa Bantu Masyarakat

Kompas.com - 25/04/2022, 22:54 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

KOMPAS.com - Data yang diterima Kementerian Sosial (Kemensos) dari PT. Pos Indonesia menyebutkan, penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng telah mencapai 98,3 persen secara nasional.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi dan merasa puas dengan capaian penyaluran BLT Minyak Goreng tersebut.

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyampaikan progres yang menggembirakan tersebut merupakan tindak lanjut atas arahan Presiden Jokowi agar BLT Minyak Goreng sampai ke tangan penerima manfaat sebelum Hari Raya Idul Fitri.

"Alhamdulillah, penyalur BLT Minyak Goreng sudah mencapai 98 persen. Saya berharap bantuan sosial (bansos) ini bisa membantu masyarakat memenuhi sebagian kebutuhan pokok di tengah lonjakan harga," kata Mensos Tri Rismaharini saat penyaluran BLT Minyak Goreng bersama Presiden Jokowi di PT. Pos Jakarta, Senin (25/4/2022).

Baca juga: Jokowi: BLT Minyak Goreng Jangan Dipakai untuk Beli Pulsa

Mensos menyatakan, capaian penyaluran bansos tidak lepas dari kerja sama semua pihak terkait. Termasuk di dalamnya PT Pos sebagai penyalur, jajaran pemerintah daerah dan juga para pendamping.

Direktur Utama (Dirut) PT Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi dalam kesempatan tersebut menyatakan, pencapaian progres penyaluran BLT Minyak Goreng tidak lepas dari monitoring dan supervisi Kemensos sebagai pihak pemberi pekerjaan.

"Selain progresnya cepat, kami juga dapat rapikan secara administrasi karena penerima dan rumah penerima difoto serta bisa diverifikasi dengan dinas kependudukan dan pencatatan sipil (dukcapil). Jadi sangat akuntabel, ” ujar Faizal Rochmad Djoemadi.

Ia mengakui, keberhasilan penyaluran BLT Minyak Goreng, tidak lepas pula dari kerja sama yang baik dengan Kemensos.

Tidak hanya itu, kata dia, keberhasilan juga ditentukan dari strategi Kemensos dalam melaksanakan tugas dari Presiden yang ingin BLT Minyak Goreng tersalurkan semuanya sebelum hari Lebaran.

Baca juga: Rekor Baru, Penyaluran BLT Minyak Goreng Capai 95,7 Persen dalam Sepuluh Hari

“Kami bersama Kemensos dan dinas sosial (dinsos) bahu–membahu mengakselerasi penyaluran BLT minyak goreng dengan meningkatkan jumlah titik salur, menambah petugas, dan membuka layanan lebih panjang hingga malam hari," ujar Faizal Rochmad Djoemadi

"Insya Allah sebelum lebaran tiba atau maksimal Jumat depan sudah salur semua,” tambahnya.

Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial dan Non-Alam Mira Riyati Kurniasih menyambut baik atas pencapaian penyaluran BLT Minyak Goreng yang sudah mencapai 98,3 persen secara nasional.

Menurutnya capaian penyaluran tersebut meningkat sangat signifikan dalam dua pekan terakhir atau dalam 14 hari.

“Sesuai perintah Bapak Presiden agar sebelum Lebaran tiba BLT Minyak Goreng tersalurkan kepada penerima. (Jumlahnya) Rp 300.000 untuk tiga bulan, yaitu April, Mei dan Juni yang disalurkan langsung pada  April ini,” ungkapnya.

Terkait penyaluran di lapangan, Mira mengaku tidak ada kendala berarti. Meski begitu, Kemensos akan terus mengawal penyaluran bansos ini.

Baca juga: KSP Hingga TNP2K Awasi Penyaluran BLT Minyak Goreng Secara Terpadu

Halaman:


Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com