Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Mensos Resmikan Loka Rehabilitasi Sosial di Takalar dan Salurkan Bansos Sembako

Kompas.com - 12/02/2020, 19:12 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Menteri Sosial (Mensos) Juliari P Batubara berharap Loka Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan NAPZA (LRSKPN) dan Loka Rehabilitasi Sosial Orang dengan HIV (LRSODH), menjadi yang terakhir di Sulawesi Selatan (Sulsel).

LRSKPN merupakan satu dari lima Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kemensos yang menyelenggarakan pelayanan rehabilitasi sosial bagi korban penyalahgunaan Narkoba, Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya (Napza).

Sementara itu, empat LRSKPN lainnya berlokasi di Jawa Barat, Medan, dan Jakarta.

Juliari menyampaikan pernyataan itu, saat peresmian LRSKPN dan LRSODH di Desa Pattopakang, Mangara Bombang, Kabupaten Takalar, Rabu (12/2/2020).

Baca juga: Penguna Narkoba Sangat Dianjurkan untuk Jalani Rehabilitasi

Masing-masing loka rehabilitasi sosial berkapasitas 200 pengguna narkotika dan penderita HIV aids dengan masa rehabilitasi enam bulan.

Kementerian Sosial (Kemensos) akan menerima pasien rehabilitasi berdasarkan rujukan dari Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Polda Sulsel.

Meski begitu, pasien yang diterima bukan hanya dari Sulsel, melainkan dari provinsi lain, khususnya wilayah Timur Indonesia.

Sementara itu menurut Juliari, harusnya korban penyalahgunaan Napza diberi hukuman yang tidak terlalu berat.

Baca juga: Korban Napza: Stop Kriminalisasi Pengguna Narkoba!

"Kecuali kalau mereka pengedar. Harus hukuman setimpal," kata Juliari dalam keterangan tertulis, Rabu (12/2/2020).

Meski begitu, Mensos mengimbau peserta yang hadir untuk mengawasi pergaulan anak-anaknya. Terlebih, anak usia remaja yang sedang mencari jati diri.

“Ibu-ibu yang punya anak remaja, terutama sedang masuk SMP, dilihat dia bergaul dengan siapa dan kawannya siapa. Harus dilihat,” kata Juliari.

Ia melanjutkan, keluarga harus aktif mencegah anaknya menjadi korban penyalahgunaan Napza dan HIV aids.

Baca juga: Orangtua yang Antarkan Anaknya Rehabilitasi Narkoba Tak Akan Dipidana

“Mereka itu anak-anak kita. Kalau mereka yang menjadi korban, ya orang tua juga yang salah,” kata Menteri Juliari kepada peserta.

Pencairan program Sembako Murah

Setelah peresmian dua loka rehabilitasi sosial, dilakukan pencairan program Sembako Murah kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

“Tahun ini penyaluran program Sembako dimulai. Ini realisasi janji kampanye Presiden RI Joko Widodo,” kata Juliari

Baca juga: Moeldoko Sebut Janji Presiden Jokowi soal Sembako Murah Segera Direalisasikan

Halaman:


Terkini Lainnya

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Nasional
Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com