Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proses Modifikasi Cuaca, Incar Awan Aktif hingga Semai 2,4 Ton Garam

Kompas.com - 13/01/2020, 08:04 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) bersama TNI Angkatan Udara (AU) terus melanjutkan operasi penyemaian garam melalui Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC).

Penyemaian garam ini sudah dilakukan sejak Jumat (3/1/2020) atau dua hari pasca-hujan ekstrem yang mengakibatkan wilayah di Jabodetabek banjir.

Penyemaian garam ini bertujuan untuk menciptakan hujan yang berasal dari awan aktif supaya tidak turun di wilayah Jabodetabek.

Dengan demikian, petugas menargetkan hujan terjadi di sekitar peraian, baik perairan Selat Sunda maupun di Laut Jawa.

Baca juga: Hari Ketujuh Modifikasi Cuaca, TNI-BPPT Semai 2,4 Ton Garam di Selat Sunda

Dalam modifikasi cuaca ini, TNI AU menerjunkan dua pesawatnya, yakni CN-295 dan Cassa 212-200.

Pesawat CN-295 mampu mengangkut sekitar 2,4 ton garam dalam setiap penerbangannya, sedangkan pesawat Cassa 212 dapat menampung 800 kg setiap penerbangannya.

Penerbangan dilakukan dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, DKI Jakarta.

Saban harinya, dua pesawat tersebut menggelar penyemaian garam sekitar dua hingga empat penerbangan.

Persiapkan garam

Sebelum melakukan penerbangan, petugas terlebih dahulu menyiapkan garam di masing-masing pesawat.

Misalnya persiapan pada pesawat CN-295. Ada sekitar tujuh hingga sembilan petugas yang menangani penyemaian dari pesawat tersebut.

Mereka terlebih dulu memastikan kelengkapan penyemaian, mulai dari pemasangan console atau tabung penampung garam hingga penguncian console yang tersambung pada pengikat di lantai kabin pesawat.

Baca juga: Antisipasi Hujan Ekstrem 10-12 Januari 2020, Ini Modifikasi Cuaca yang Dilakukan BPPT

Dalam pesawat CN-295, terdapat delapan console. Masing-masing console memuat sekitar 300 kg garam.

"Console tersebut dibuat oleh BPPT, namun tetap bekerja sama dengan TNI AU supaya bisa diangkut dari pesawat dan disebarkan," kata Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU Marsma TNI Fajar Adrianto di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (9/1/2020).

Setelah persiapan console selesai, petugas kemudian berangkat dengan membawa anggota BPPT hingga BMKG.

Petugas dari kedua lembaga ini bertugas untuk mencari jejak awan aktif yang akan mendapat gelontoran garam dari pesawat tersebut.

Tabur di ketinggian 12.000 kaki

Dalam proses pencarian awan aktif, petugas tidak hanya mendeteksi awan aktif di sekitar Jabodetabek, tetapi sampai perairan Laut Jawa hingga Selat Sunda.

Apabila petugas menemukan awan aktif yang ditargetkan, pesawat kemudian melakukan perhitungan mendalam untuk memasuki awan aktif tersebut.

Setelah itu, petugas langsung melakukan penyemaian garam.

Proses penggelontoran garam ini dilakukan dengan terlebih dahulu membuka jendela udara yang tersambung ke pipa besar.

Baca juga: BPPT Berhasil Tekan Intensitas Hujan Ekstrem Melalui Modifikasi Cuaca

Kemudian, petugas memukul lapisan console menggunakan palu berlapis karet. Pemukulan lapisan itu bertujuan untuk mempercepat turunnya garam dari tabung menuju pipa besar.

Setelah garam berada di pipa besar, otomatis garam akan keluar melalui pipa yang melewati bokong pesawat. Garam pun bertaburan ke awan aktif.

"Proses awal penyemaian itu setelah mencapai ketinggian 10.000 - 12.000 kaki," ujar anggota Sathar 14 Depohar 10 Bandung, Peltu Doddy Fabrian Susilo, yang turut bergabung dalam operasi modifikasi cuaca tersebut.

Berbuah hujan

Kompas.com berkesempatan melihat proses modifikasi tersebut pada Kamis (9/1/2020) sore. Awal titik penyemaian garam berada di sekitar pesisir Pandeglang, Banten.

Umumnya, reaksi awan aktif yang tersemai garam tak menentu.

Namun demikian, setelah pengosongan delapan console tersebut, tepatnya ketika pesawat akan kembali ke Halim, petugas sempat mendapati awan berganti hujan.

Air hujan tersebut menempel di kaca jendela pesawat.

Baca juga: Modifikasi Cuaca di Jabodetabek, BPPT Taburkan 25,6 Ton Garam

"Lama waktunya relatif tergantung cuaca atau awan yang disemai. Kalau awannya sudah pekat atau sudah matang, akan mempercepat turun hujan karena dia kan sudah pekat, sudah padat, tinggal dikasih perangsang, yaitu garam itu," kata Doddy.

"Tapi tadi enggak lama setelah penyemaian itu langsung turun hujan. Tadi kita melakukan penyemaian di daerah sekitar Selat Sunda," terang Doddy.

Intensitas hujan turun 50 persen

Fajar mengungkapkan, modifikasi cuaca yang digelar bersama BPPT telah menurunkan 30 persen hingga 50 persen intensitas hujan di Jabodetabek.

"Berdasarkan statistik, kita bisa mengurangi antara 30 persen sampai 50 persen dari hujan yang seharusnya jatuh di sini (Jabodetabek)," ujar Fajar.

Dalam penerbangan untuk menyemai garam ke awan aktif, pihaknya selalu berkoordinasi dengan BPPT, BNPB, dan BMKG.

Baca juga: Kemenristek dan BPPT Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Cegah Banjir

Hal itu dilakukan untuk mengetahui titik pencegahan awan aktif sehingga dengan semai garam tersebut, Jabodetabek dapat terhindar hujan.

Fajar mengatakan, dari koordinasi sejauh ini, hujan juga diprediksi akan terjadi di Jabodetabek hingga akhir Januari dengan intensitas cukup tinggi.

Dengan begitu, operasi TMC otomatis akan dilakukan hingga akhir bulan nanti.

"Sehingga, kami tetap beroperasi sambil berkoordinasi terus, sehari bisa dua sampai empat penerbangan (semai garam)," katanya.

Baca juga: Kurangi Curah Hujan di Jabodetabek, BPPT Mulai Modifikasi Cuaca

Fajar mengatakan, penyemaian garam tersebut dapat mengurangi risiko banjir seperti yang terjadi di Jabodetabek pada awal tahun.

"Alhamdulillah setelah kita beroperasi selama tujuh hari, hingga hari ini, kita bisa merasakan masyarakat di Jabodetabek bahwa hari terakhir ini intensitas hujan sudah berkurang," terang Fajar.

Di sisi lain, pihaknya meminta doa dari masyarakat supaya petugas dapat menyelesaikan tugas dengan baik pada hari berikutnya.

"Kami mohon doa restu dari masyarakat supaya hujan jatuh sebelum Jakarta, di Selat sunda maupun laut utara (Jawa)," ungkap Fajar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Kesiapan Infrastruktur Haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina Sudah 75 Persen

Nasional
Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Cek Pelabuhan Ketapang, Kabaharkam Pastikan Kesiapan Pengamanan World Water Forum 2024

Nasional
Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Prabowo Sebut Soekarno Milik Bangsa Indonesia, Ini Respons PDI-P

Nasional
Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Ganjar Serahkan ke PDI-P soal Nama yang Bakal Maju Pilkada Jateng

Nasional
Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu, Ini Kata Ganjar

Nasional
Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Bertemu Calon-calon Kepala Daerah, Zulhas Minta Mereka Tiru Semangat Jokowi dan Prabowo

Nasional
7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

7 Jenis Obat-obatan yang Disarankan Dibawa Jamaah Haji Asal Indonesia

Nasional
Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Visa Terbit, 213.079 Jemaah Haji Indonesia Siap Berangkat 12 Mei

Nasional
Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Soal Usulan Yandri Susanto Jadi Menteri, Ketum PAN: Itu Hak Prerogatif Presiden

Nasional
Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Di Australia, TNI AU Bahas Latihan Bersama Angkatan Udara Jepang

Nasional
BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

BPK Buka Suara usai Auditornya Disebut Peras Kementan Rp 12 Miliar

Nasional
Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Chappy Hakim: Semua Garis Batas NKRI Punya Potensi Ancaman, Paling Kritis di Selat Malaka

Nasional
Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Prabowo Diminta Cari Solusi Problem Rakyat, Bukan Tambah Kementerian

Nasional
Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Zulhas: Anggota DPR dan Gubernur Mana yang PAN Mintai Proyek? Enggak Ada!

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com