Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenhub: Tren Mudik Menggunakan Pesawat Menurun Dibanding Tahun 2018

Kompas.com - 03/06/2019, 11:09 WIB
Dylan Aprialdo Rachman,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Harian Posko Nasional Angkutan Lebaran Terpadu Tahun 2019, Sigit Irfansyah mengungkapkan, tren pemudik yang menggunakan pesawat cenderung menurun dibanding tahun 2018.

"Biasanya kalau kita bicara jumlah penumpang angkutan udara trennya kan positif tahun lalu, sekarang drop, dari segi jumlah pesawat yang melayani dan juga jumlah orang yang diangkut," kata dia saat ditemui di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Jakarta, Senin (3/6/2019).

Menurut Sigit, berdasarkan data yang dihimpun sejak H-7 Lebaran hingga per Senin pukul 08.00 WIB, terdapat 9.733 layanan penerbangan.

Baca juga: Tiket Pesawat Mahal, Pemudik Angkutan Penyeberangan Naik 15 Persen

Adapun jumlah pemudik yang terbang menggunakan pesawat sekitar 1.233.518 juta orang. Data itu dihimpun dari 36 bandar udara di Indonesia.

"Ini kumulatif ya. Jadi turunnya sekitar 30 persen, ya. Kan 2018 ada 13.921 flight, sekarang 9.733 flight. itu dibanding dengan tahun lalu. Jadi turunnya sekitar 30 persen, ya. Penumpangnya juga sama, yang tahun lalu angka 1,7 juta lebih, sekarang 1,2 juta," ujar Sigit.

"Jadi maskapai selain menurunkan jumlah armadanya, penumpangnya juga drop, ini salah satu faktornya mungkin ya teman-teman tahu semua, tiket (pesawat) mahal," sambungnya.

Baca juga: Tiket Pesawat Mahal, Pemerintah Didorong Terapkan Open Sky

Selain itu, ia memperkirakan tren yang menurun dikarenakan para pemudik yang terbiasa menggunakan pesawat beralih lewat jalur darat. Salah satunya dengan adanya berbagai ruas tol baru yang dibangun pemerintah.

"Kan ada jalan tol, yang menurun signifikan penerbangan pendek kebanyakan, Jakarta-Semarang, Semarang-Solo, Jakarta-Lampung, misalnya," katanya.

Kompas TV TNI Angkatan Udara mulai Kamis pagi menghentikan operasional pesawat militer di Lanud Adisutjipto Yogyakarta, kebijakan ini dilakukan untuk mendukung lancarnya lalu lintas penerbangan di Bandara Adisutjipto Yogyakarta selama masa arus mudik lebaran tahun ini. Libur terbang bagi pesawat militer berlaku sejak 30 Mei hingga 10 Juni 2019 mendatang, selain pesawat militer milik Pangkalan Lanud Adisutjipto Yogyakarta libur terbang juga berlaku untuk pesawat latih milik Akademi Angkatan Udara.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Nasional
Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Nasional
Daftar Aliran Uang Kementan ke SYL dan Keluarga: 'Skincare' Anak, Ultah Cucu, hingga Bulanan Istri

Daftar Aliran Uang Kementan ke SYL dan Keluarga: "Skincare" Anak, Ultah Cucu, hingga Bulanan Istri

Nasional
Jokowi dan Mentan Amran Sulaiman Bersepeda Bareng di Mataram

Jokowi dan Mentan Amran Sulaiman Bersepeda Bareng di Mataram

Nasional
'Jokowi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P Berkoalisi dengan Prabowo'

"Jokowi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P Berkoalisi dengan Prabowo"

Nasional
Projo Ungkap Kemungkinan Jokowi Akan Gabung Parpol Lain Setelah Tak Dianggap PDI-P

Projo Ungkap Kemungkinan Jokowi Akan Gabung Parpol Lain Setelah Tak Dianggap PDI-P

Nasional
Jokowi Makan Mie Gacoan di NTB, Pesan Mi Level 0

Jokowi Makan Mie Gacoan di NTB, Pesan Mi Level 0

Nasional
Kaum Intelektual Dinilai Tak Punya Keberanian, Justru Jadi Penyokong Kekuasaan Tirani

Kaum Intelektual Dinilai Tak Punya Keberanian, Justru Jadi Penyokong Kekuasaan Tirani

Nasional
[POPULER NASIONAL] Para Sesepuh Kopassus Bertemu | Prabowo Ingin Libatkan Megawati Susun Kabinet

[POPULER NASIONAL] Para Sesepuh Kopassus Bertemu | Prabowo Ingin Libatkan Megawati Susun Kabinet

Nasional
Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Rute Transjakarta 9F Rusun Tambora - Pluit

Nasional
Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com