Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Raffi Ahmad Memanggil-manggil Nama Jokowi....

Kompas.com - 08/02/2019, 20:38 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com -- Rafi Ahmad Fauzi (8) berteriak-teriak memanggil Presiden Joko Widodo.

"Pak, Pak...Bapak..." teriak Rafi.

Presiden Jokowi awalnya tidak mendengar panggilan Rafi. Namun, lantaran teriakannya semakin kencang, Presiden pun menoleh.

"Sini," kata Presiden, memanggil Rafi.

Momen tersebut terjadi setelah Presiden Jokowi menunaikan ibadah salat Jumat di Masjid Pondok Pesantren Al-Ittihad, Karangtengah, Cianjur, Jawa Barat, Jumat (8/2/2019).

Baca juga: Ahok Jadi Kader PDI-P Naikkan Elektabilitas Jokowi? Ini Kata Ketua DPP...

Rafi diketahui merupakan berkebutuhan khusus. Ia memanggil-manggil Presiden dari gendongan sang ibunda.

Presiden mempersilakan Rafi untuk mendekat, tak disia-siakan olehnya dan sang ibunda. Ia pun melewati barikade penjagaan Paspampres untuk mendekati Presiden.

"Foto, foto," kata Rafi.

"Cekrek!" staf ajudan presiden mengambil momen Rafi dan ibunda bersama Presiden menggunakan kamera ponsel ibunda Rafi.

Baca juga: Jokowi Beli Lukisan di Alun-alun Cianjur Rp 10 Juta

Menurut ibunda Rafi bernama Reni, putranya itu sangat mengidolakan Presiden Jokowi.

"Dia sudah tahu (Presiden Jokowi), sering lihat di Youtube. Suka teriak- teriak sendiri, dia kepingin ketemu. Kepingin salaman," ujar Reni.

Oleh sebab itu, begitu mengetahui Jokowi akan mengunjungi Cianjur, Rafi semangat bangun sejak subuh untuk mempersiapkan diri.

"Biasanya dia enggak pernah bangun subuh. Tapi hari ini enggak tahu kenapa dia bangunnya subuh padahal belum makan, belum apa. Mau ketemu Pak Jokowi, kata dia," lanjut Reni.

Mendapatkan kesempatan untuk bersalaman plus berfoto bersama, Reni pun mengucapkan terima kasih kepada Presiden. Ia terharu melihat salah satu keinginan sang anak terkabul.

"Saya cuma mau bilang terima kasih banyak bisa mengabulkan keinginan anak saya," lanjut Reni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada Serantak 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada Serantak 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Nasional
PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

PPP Jadi Partai yang Gugat Sengketa Pileg 2024 Terbanyak

Nasional
Wapres Doakan Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U23

Wapres Doakan Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala Asia U23

Nasional
Ada 297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Pengacara dari 8 Firma Hukum

Ada 297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Pengacara dari 8 Firma Hukum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com