Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Presiden Naik Jip Tempur di Mabes TNI...

Kompas.com - 23/01/2018, 15:13 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Ada momen menarik ketika Presiden Joko Widodo menghadiri Rapat Pimpinan TNI/Polri di kompleks Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (23/1/2018) pagi.

Di depan pintu gerbang Mabes TNI, Presiden turun dari mobil dinas RI 1. Kemudian, Presiden pindah ke jip tempur yang disediakan TNI.

Presiden Jokowi duduk di kursi sebelah kiri sopir. Di belakangnya, duduk Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersebelahan dengan Kepala Polri Jenderal (Pol) Tito Karnavian.

Jip tempur yang dinaiki Presiden berada pada posisi paling depan. Di belakangnya, lima unit jip serupa tampak mengawal mobil Presiden.

Foto momen tersebut diunggah Presiden Jokowi dalam akun Facebook.

Dalam pengarahan Rapim TNI/Polri itu, Presiden mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada TNI/Polri yang sukses mengamankan pesta demokrasi Indonesia selama ini.

Presiden Joko Widodo berfoto bersama peserta Rapim TNI/Polri di Kompleks Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (23/1/2018).Agus Suparto/Fotografer Kepresidenan Presiden Joko Widodo berfoto bersama peserta Rapim TNI/Polri di Kompleks Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (23/1/2018).
Presiden juga mengatakan bahwa penyelenggaraan pemilu, baik legislatif, eksekutif, gubernur, bupati, maupun wali kota, terbilang aman dan damai.

Hal itu menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia semakin matang dan dewasa dalam berpolitik.

(Baca: Di Rapim TNI/Polri, Presiden Sebut Masyarakat Semakin Dewasa dalam Berpolitik)

Kompas TV Rapat rutin tahunan para pimpinan TNI dan Polri ini untuk mengevaluasi kinerja TNI-Polri selama tahun 2017 dan langkah kinerja di tahun 2018.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Soal Kemungkinan Ajak Megawati Susun Kabinet, TKN: Pak Prabowo dan Mas Gibran Tahu yang Terbaik

Nasional
PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

PKS Siap Gabung, Gerindra Tegaskan Prabowo Selalu Buka Pintu

Nasional
PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

PKB Jaring Bakal Calon Kepala Daerah untuk Pilkada 2024, Salah Satunya Edy Rahmayadi

Nasional
Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Saat Cak Imin Berkelakar soal Hanif Dhakiri Jadi Menteri di Kabinet Prabowo...

Nasional
Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Prabowo Ngaku Disiapkan Jadi Penerus, TKN Bantah Jokowi Cawe-cawe

Nasional
Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Orang Dekat Prabowo-Jokowi Diprediksi Isi Kabinet: Sjafrie Sjamsoeddin, Dasco, dan Maruarar Sirait

Nasional
Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang 'Hoaks'

Prabowo Diisukan Akan Nikahi Mertua Kaesang, Jubir Bilang "Hoaks"

Nasional
Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok 'Kepedasan' di Level 2

Momen Jokowi dan Menteri Basuki Santap Mie Gacoan, Mentok "Kepedasan" di Level 2

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com