Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seskab: Presiden Kemungkinan Berkantor di Palembang

Kompas.com - 28/10/2015, 14:55 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan tiba di Palembang, Sumatera Selatan, pada Kamis (29/10/2015), setelah mempercepat kunjungan kerjanya di Amerika Serikat.

Selanjutnya, Jokowi kemungkinan besar akan berkantor di Sumatera dan Kalimantan untuk memantau langsung upaya penanggulangan kebakaran hutan serta lahan.

"Ada kemungkinan beliau akan berkantor di Palembang sambil pantau perkembangan yang ada," kata Pramono saat ditemui di kantornya di Jakarta, Rabu (28/10/2015).

Dia menjelaskan, Presiden kembali ke Indonesia dengan menggunakan rute yang sama dari Washington DC, yakni transit dua kali di Abu Dhabi dan Amsterdam. (Baca: Luhut Minta DPR Tidak Berpolemik soal Kabut Asap)

Presiden beserta rombongan langsung bertolak ke Palembang dan tiba pada Kamis sekitar pukul 08.00 WIB.

Sesampainya di Palembang, Presiden akan langsung memimpin rapat penanggulangan kebakaran hutan bersama tim pengendalian asap di bawah komando Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan.

Pramono menjelaskan, Kota Palembang dipilih karena pesawat kepresidenan Boeing Business Jet 2 dapat mendarat di Palembang. (Baca: Mensos: 19 Orang Meninggal karena Kabut Asap)

Setelah memimpin rapat, Jokowi lalu memeriksa kondisi lapangan ke Musi Banyuasin melalui perjalanan darat sekitar 4-5 jam.

"Beliau akan meninjau beberapa spot yang ada. Konsen penanganan asap yang paling utama dan terdampak sebagian Sumatera dan Kalimantan," kata Pramono.

Sebelumnya, Jokowi dijadwalkan berada di AS selama satu pekan. Jokowi bertolak pada Sabtu (24/10/2015) lalu saat Indonesia masih dilanda bencana kebakaran hutan. (Baca: Delapan Fraksi Sepakat Bentuk Pansus Asap)

Kepergian Jokowi ke negeri Paman Sam pun langsung mengundang kritik keras. Belakangan, Jokowi mempersingkat kunjungannya. Jokowi batal ke Sillicon Valley, San Francisco, untuk bertemu para pengusaha ekonomi digital.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com