Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Machfud Suroso Sebut Olly Dondokambey Punya Tanah di Hambalang

Kompas.com - 06/05/2014, 20:36 WIB
Dian Maharani

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Dutasari Citralaras, Machfud Suroso menyebut Manager Pemasaran PT Adhi Karya M Arief Taufiqurrahman, Komisaris PT Metaphora Solusi Global Muhammad Arifin, dan Bendahara Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) memiliki tanah di kawasan Hambalang, Bogor. Hal itu disampaikan Machfud ketika bersaksi dalam sidang kasus dugaan korupsi Hambalang dengan terdakwa petinggi PT Adhi Karya, Teuku Bagus Mokhamad Noor di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Selasa (6/5/2014).

Machfud menjelaskan, kepemilikan tanah itu diketahui saat Arifin hendak meminjam uang Rp 1 miliar. Namun, Machfud tak memberikan pinjaman itu karena khawatir tidak dikembalikan oleh Arifin. Untuk itu, Arifin memberikan surat tanah sebagai jaminan.

"Terus dia (Arifin) berikan jaminan surat pengurusan ke BPN (Badan Pertanahan Nasional) tanah di Hambalang seluas hampir 80 hektar yang kepemilikannya itu adalah saudara Arifin, M Arief, dan saudara Olly Dondokambey," terang Machfud.

Mahfud mengungkapkan, berdasarkan foto yang diambil karyawannya, pada sebidang tanah itu terdapat pos PDI Perjuangan dan bendera partai tersebut.

Majelis hakim I Made Hendra kemudian menanyakan apakah Machfud mengetahui asal uang untuk membeli tanah di Hambalang itu.

"Dari mana Arfin memiliki tanah itu? Apa uang dari (proyek) Hambalang?" tanya Made.

Machfud pun mengaku tak tahu menahu mengenai asal uang untuk pembelian tanah. Machfud juga mengaku kaget Arifin tiba-tiba bisa membeli tanah seluas itu.

"Padahal saat itu awal tahun 2010 saudara Arifin masih naik metromini. Jadi istilahnya kaya mendadak," katanya.

Sebagai pimpinan perusahaan subkontraktor proyek Hambalang, Machfud juga mengaku tak tahu apakah kepemilikan tanah itu yang mendorong Arief melibatkan PT Adhi Karya dalam proyek Hambalang. Seperti diketahui, PT Adhi Karya merupakan pemenang proyek Hambalang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timwas Haji DPR Ingatkan Panitia di Arab Saudi untuk Selalu Awasi Pergerakan Jemaah

Timwas Haji DPR Ingatkan Panitia di Arab Saudi untuk Selalu Awasi Pergerakan Jemaah

Nasional
Safenet Nilai Pemblokiran X/Twitter Bukan Solusi Hentikan Konten Pornografi

Safenet Nilai Pemblokiran X/Twitter Bukan Solusi Hentikan Konten Pornografi

Nasional
Pastikan Keamanan Pasokan Energi, Komut dan Dirut Pertamina Turun Langsung Cek Kesiapan di Lapangan

Pastikan Keamanan Pasokan Energi, Komut dan Dirut Pertamina Turun Langsung Cek Kesiapan di Lapangan

Nasional
Bersikeras Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat, Golkar: Di Jakarta Surveinya Justru Nomor 3

Bersikeras Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat, Golkar: Di Jakarta Surveinya Justru Nomor 3

Nasional
Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

Nasional
PPP Tak Lolos Parlemen, Sandiaga: Saya Sudah Dievaluasi

PPP Tak Lolos Parlemen, Sandiaga: Saya Sudah Dievaluasi

Nasional
Respons Menko PMK, Komisi VIII DPR: Memberi Bansos Tidak Hentikan Kebiasaan Berjudi

Respons Menko PMK, Komisi VIII DPR: Memberi Bansos Tidak Hentikan Kebiasaan Berjudi

Nasional
Eks Penyidik Sebut KPK Tak Mungkin Asal-asalan Sita HP Hasto PDI-P

Eks Penyidik Sebut KPK Tak Mungkin Asal-asalan Sita HP Hasto PDI-P

Nasional
Disebut Copot Afriansyah Noor dari Sekjen PBB, Yusril: Saya Sudah Mundur, Mana Bisa?

Disebut Copot Afriansyah Noor dari Sekjen PBB, Yusril: Saya Sudah Mundur, Mana Bisa?

Nasional
Video Bule Sebut IKN 'Ibu Kota Koruptor Nepotisme' Diduga Direkam Dekat Proyek Kantor Pemkot Bogor Baru

Video Bule Sebut IKN "Ibu Kota Koruptor Nepotisme" Diduga Direkam Dekat Proyek Kantor Pemkot Bogor Baru

Nasional
Ahli Pidana: Bansos untuk “Korban” Judi Online Sama Saja Kasih Narkoba Gratis ke Pengguna…

Ahli Pidana: Bansos untuk “Korban” Judi Online Sama Saja Kasih Narkoba Gratis ke Pengguna…

Nasional
KPK Akan Gelar Shalat Idul Adha Berjamaah untuk Tahanan Kasus Korupsi

KPK Akan Gelar Shalat Idul Adha Berjamaah untuk Tahanan Kasus Korupsi

Nasional
Ahli Sebut Judi Online seperti Penyalahgunaan Narkoba, Pelakunya Jadi Korban Perbuatan Sendiri

Ahli Sebut Judi Online seperti Penyalahgunaan Narkoba, Pelakunya Jadi Korban Perbuatan Sendiri

Nasional
PBB Copot Afriansyah Noor dari Posisi Sekjen

PBB Copot Afriansyah Noor dari Posisi Sekjen

Nasional
Anies, JK, hingga Sandiaga Nonton Bareng Film LAFRAN yang Kisahkan Pendiri HMI

Anies, JK, hingga Sandiaga Nonton Bareng Film LAFRAN yang Kisahkan Pendiri HMI

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com