Salin Artikel

KSAD: Kedudukan Wanita Angkatan Darat Harus Sama dengan Prajurit Pria

Hal itu disampaikan Dudung saat memberikan pengarahan pada peringatan HUT ke-60 Kowad di Markas Besar TNI AD, Jakarta Pusat, Rabu (22/12/2021).

"Korps Wanita Angkatan Darat harus memiliki kedudukan dan kemampuan yang sama dengan prajurit pria, sehingga harus efektif dan terukur dalam penyelenggaraan pendidikan Kowad di lingkungan TNI Angkatan Darat," ujar Dudung, dalam keterangan tertulis Dinas Penerangan Angkatan Darat (Dispenad), Kamis (23/12/2021).

Dudung mengatakan, ke depan rangkaian pendidikan Kowad juga harus terukur dan efektif sesuai jenjang pendidikan.

Dalam pelaksanaannya, mantan Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) itu meminta, agar tidak mengulangi materi yang sudah didapatkan pada pendidikan sebelumnya.

Kecuali, materi yang bersifat aplikatif untuk memperkaya wawasan dan siap menjawab tantangan tugas.

Hal itu terutama pendidikan untuk perwira, mulai dari pendidikan pertama atau pendidikan pembentukan sampai dengan pendidikan pengembangan umum.

Menurut Dudung, pendidikan menjadi bagian penting dalam pembinaan karier prajurit, terutama dalam penempatan prajurit setelah mengikuti pendidikan.

Terkait hal pembinaan karier prajurit tersebut, Dudung memerintahkan kepada staf terkait agar mengkaji kembali career path berdasarkan pengelompokan struktural, fungsional dan manajerial.

Dengan demikian, pemetaan setiap prajurit termasuk Kowad dapat diketahui batas gerak maju dalam proyeksi jabatan atau kariernya.

"Sehingga membantu menegakkan piramida organisasi yang semakin mengerucut ke atas," imbuh dia.

https://nasional.kompas.com/read/2021/12/23/11270331/ksad-kedudukan-wanita-angkatan-darat-harus-sama-dengan-prajurit-pria

Terkini Lainnya

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke