Salin Artikel

Indonesia Terima Bantuan 10 Unit Isotank Oksigen dari India

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia menerima bantuan dari India sebanyak 10 unit isotank untuk Liquid Medical Oxygen (LMO) dalam rangka penanganan pandemi Covid-19.

Sebelumnya pemerintah India pada 24 Juli telah memberikan hibah berupa 300 unit oksigen konsentrator dan 100 metrik ton LMO.

Dikutip dari laman resmi Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Senin (24/8/2021), bantuan 10 unit isotanks itu tiba di Pelabuhan Tanjung Priok pada pukul 11.00 WIB.

Bantuan tersebut diserahterimakan oleh Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia Y.M. Manoj Kumar Bharti kepada Kementerian Kesehatan yang diwakili Plh. Kepala Pusat Krisis Kesehatan Sumarjaya.

"Kami apresiasi pihak India atas penyampaian bantuan kedua ini, dan berharap kerja sama antara kedua negara dapat terus diperkuat dan diperluas, baik saat pandemi, maupun di masa mendatang," ujar Sumarjaya.

Indonesia dan India akan terus berkomitmen memperkuat dan mengembangkan kerja sama di berbagai bidang.

Tidak hanya dalam lingkup bilateral, regional, dan multilateral, tetapi juga bahu-membahu dalam upaya memulihkan kondisi ekonomi dan kesehatan akibat pandemi Covid-19.

Sementara itu, Dubes India Y.M. Manoj mengatakan, bantuan tersebut merupakan bukti kedekatan antara India dan Indonesia.

"Tidak hanya secara geografis, tapi juga dalam kemitraan kerja sama bidang-bidang strategis," kata Manoj.

Rencananya, isotank dari India tersebut akan langsung disalurkan ke wilayah Jawa Timur, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Sumatera.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/24/15234441/indonesia-terima-bantuan-10-unit-isotank-oksigen-dari-india

Terkini Lainnya

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 3 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Sidang Perdana Hakim Agung Gazalba Saleh di Kasus Gratifikasi dan TPPU Digelar 6 Mei 2024

Nasional
Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Respons MA soal Pimpinan yang Dilaporkan ke KY karena Diduga Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

KY Verifikasi Laporan Dugaan Pelanggaran Etik Pimpinan MA, Dilaporkan Ditraktir Makan Pengacara

Nasional
Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

Terbaik di Jatim, KPK Nilai Pencegahan Korupsi dan Integritas Pemkot Surabaya di Atas Rata-rata Nasional

BrandzView
Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Saksi Sebut SYL Bayar Biduan Rp 100 Juta Pakai Duit Kementan

Nasional
Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Dukung Pemasyarakatan Warga Binaan Lapas, Dompet Dhuafa Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Nasional
Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Menginspirasi, Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan dari Kementerian LHK

Nasional
Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Prabowo Terima Menhan Malaysia, Jalin Kerja Sama Industri Pertahanan dan Pertukaran Siswa

Nasional
Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Satgas Rafi 2024 Usai, Pertamina Patra Niaga Apresiasi Penindakan Pelanggaran SPBU oleh Aparat

Nasional
TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

TNI dan Perwakilan Militer Indo-Pasifik Gelar Perencanaan Akhir Latma Super Garuda Shield 2024

Nasional
Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Cegah Penyalahgunaan, Satgas Pangan Polri Awasi Distribusi Perusahaan Gula di Jawa Timur

Nasional
Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Jelang World Water Forum Ke-10 di Bali, Panglima Agus Minta Bais TNI Mitigasi Ancaman

Nasional
Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Kisah Ayu, Bidan Dompet Dhuafa yang Bantu Persalinan Saat Karhutla 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke