Salin Artikel

Ketua Gugus Tugas: Peran Perempuan dalam Penanganan Covid-19 Luar Biasa

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengatakan, perempuan memiliki peran signifikan dalam penanganan virus corona.

Menurut Doni, 71 persen perawat di Indonesia merupakan perempuan. Artinya, ada 256.326 perempuan yang berprofesi sebagai perawat.

Sementara itu, perawat pria hanya sekitar 29 persen atau berjumlah 103.013 orang.

"Secara umum, peran perempuan dalam penanganan Covid-19 luar biasa. Karena dari data yang kami peroleh, perawat kesehatan persentase terbesar adalah wanita yaitu 71 persen, sementara pria 29 persen," kata Doni dalam diskusi online "Peran, Kesiapan, dan Ketahanan Perempuan dalam Perang Melawan Covid-19", Kamis (23/4/2020).

Kemudian, lanjut Doni, jumlah dokter perempuan dan dokter pria seimbang.

Sementara itu, relawan baik medis maupun non medis didominasi pria yaitu sebanyak 74 persen atau berjumlah 20.229.

Relawan perempuan sebanyak 26 persen atau 7.233 orang.

"Sementara tenaga dokter 50-50. Sedangkan relawan sedikit agak berbeda, lebih banyak kaum pria," ucap Doni.

"Tapi jika kita lihat menyeluruh, yang ada di garda terdepan, maka tenaga medis, termasuk perempuan adalah pahlawan-pahlawan kemanusiaan," imbuhnya.

Ia pun meminta kepada kaum perempuan agar mengimplementasikan segala kebijakan pemerintah terkait penanganan Covid-19 di rumah.

Misalnya, dengan memastikan praktik physical distancing di rumah dan menjaga imunitas tubuh anggota keluarga melalui penyediaan makanan sehat dan pola hidup bersih dan sehat (PHBS).

"Perempuan kalau seandainya mampu dengan baik menangkap pesan ini dan menyampaikan pesan dengan bahasa sederhana kepada keluarganya, maka satu keluarga akan terlindungi," ujarnya.

"Kalau semua perempuan ikut membantu maka akan lebih banyak lagi keluarga-keluarga yang terselamatkan," kata Doni.

https://nasional.kompas.com/read/2020/04/23/19095001/ketua-gugus-tugas-peran-perempuan-dalam-penanganan-covid-19-luar-biasa

Terkini Lainnya

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke