Salin Artikel

Diprediksi Dapat Kursi Pimpinan DPR, Ini Kriteria Kandidatnya dari PDI-P

Saat ditanya kriteria kandidatnya, Hasto menjawab PDI-P akan menempatkan kader yang memiliki jam terbang tinggi, baik di partai, legislatif, dan selainnya. Namun, saat ditanya soal nama, Hasto enggan menjawab.

"Soal kandidat tentu tidak elok kalau kita bahas sekarang. Tapi tentu PDI-P akan mencalonkan yang terbaik yang punya pengalaman panjang. Tidak hanya di partai tapi juga di legislatif dan pengalaman lainnya," ujar Hasto di Kantor DPP PDI-P, Menteng, Jakarta, Rabu (8/5/2019).

Ia menambahkan Ketua DPR merupakan posisi yang sangat strategis sebab harus bisa menjalin komunikasi politik dengan seluruh fraksi partai politik di parlemen.

Selain itu, Hasto mengatakan, Ketua DPR ke depan juga akan menjadi mitra kerja Presiden Joko Widodo (bila menang) dalam rangka menjalankan pemerintahan yang efektif.

"Mengingat posisi Ketua DPR itu sangat strategis dan harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik, pemahaman terhadap legislasi yang sangat baik dan bisa menjadi mitra sangat baik bagi kepemimpinan Pak Jokowi ke depan," lanjut dia.

Hasto sebelumnya memprediksi partainya akan memperoleh 133 kursi di DPR. Hal itu disampaikan Hasto berdasarkan data hitung cepat Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDI-P.

"Dari jumlah kursi, PDI-P perkirakan dari data yang kami kumpulkan, bersasarkan quick count, real count, data KPU, itu 133 kurs. Ini adalah kenaikan dari 109 kursi. Itu sekitar 23 persen," ujar Hasto di Kantor DPP PDI-P, Menteng, Jakarta, Rabu (8/5/2019).

"Dengan demikian Pimpinan DPR bersasarkan UU MD3 itu ada PDI-P, Golkar, Gerindra, dan PKB, dan Nasdem. Ini menunjukan bagaimana konfigurasi politik nasional itu diwakili oleh perwakilan suara," lanjut dia.

https://nasional.kompas.com/read/2019/05/09/09070831/diprediksi-dapat-kursi-pimpinan-dpr-ini-kriteria-kandidatnya-dari-pdi-p

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke