Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wiranto Ajak Masyarakat Kawal Sidang Ahok

Kompas.com - 06/12/2016, 19:49 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto mengajak masyarakat untuk sama-sama mengawal proses persidangan terhadap Calon Gubernur DKI Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Kita sudah menyatakan bahwa proses yang sedang berlangsung ini mari kita kawal bersama-sama, kan begitu," kata Wiranto di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (6/12/2016).

Perkara dugaan penistaan agama yang menjadikan Ahok sebagai tersangka, telah dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

(Baca: Hakim Kasus Ahok Diminta Tidak Terpengaruh Desakan Massa)

Rencananya, perkara itu disidangkan pada Selasa (13/12/2016) pekan depan. "Ayo kita kawal supaya proses ini berjalan seadil-adilnya," kata dia.

Wiranto mengatakan, Presiden Joko Widodo dalam berbagai kesempatan sudah menyatakan bahwa tidak akan mengintervensi perkara yang menjerat Ahok ini.

Oleh karena itu, masyarakat harus mempercayakan kasus ini kepada proses hukum yang berlaku, sambil tetap mengawal agar prosesnya berjalan secara adil.

(Baca: Kejaksaan Ganti Salah Satu Jaksa Kasus Ahok)

"Enggak usah kita mengada-ada, meramal-ramal, kita ikuti mudah-mudahan proses itu berjalan denhan seadil-adilnya," ucap Wiranto.

Kompas TV Penasihat Hukum Siapkan 50 Pembela untuk Ahok

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com