Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Relawan Jokowi dan Prabowo Hadiri Buka Bersama di Istana

Kompas.com - 01/04/2024, 17:33 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Relawan Joko Widodo mulai berdatangan di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Senin (1/4/2024) sore untuk menghadiri acara buka bersama yang digelar Presiden Jokowi.

Pantauan Kompas.com, sekitar pukul 16.30 WIB, sudah hadir Ketua Umum Prabowo Mania 08, Immanuel Ebenezer yang disusul oleh Ketua kelompok relawan Sedulur Jokowi Paiman Rahardjo.

Lalu hadir pula Ketua Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) Utje Gustave dan Ketua Umum Pro Jo Budi Arie Setiadi.

Baca juga: Hasto: Keluarga Jokowi Sudah Putuskan Gibran Akan Jadi Cawapres sejak Akhir April 2023

Ketua Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) Utje Gustav dan relawan Jokowi lainnya saat akan mengikuti kegiatan buka bersama Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (1/4/2024).KOMPAS.com/Dian Erika Ketua Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) Utje Gustav dan relawan Jokowi lainnya saat akan mengikuti kegiatan buka bersama Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (1/4/2024).
Menurut Immanuel Ebenezer, Presiden setidaknya mengundang sekitar 30 orang relawan yang berasal dari berbagai kelompok.

"Kemungkinannya ada sekitar 30 (orang) relawan ya karena ya kita melihat bahwa yang masih tegak lurus terhadap Pak Jokowi, sebenarnya sih ratusan, ribuan, mungkin parsial yang diundang 30-an dulu ketua-ketuanya dulu," ujar Immanuel di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin.


"Mungkin nanti ada undangan kedua dan ketiga kan biasanya Pak Jokowi melakukan hal itu," lanjut pria yang akrab disapa Noel itu.

Beberapa kelompok relawan yang diundang yakni Prabowo Mania 08, Pro Jo, Bara JP, Solidaritas Merah Putih, Arus Bawah Jokowi dan lain-lain.

Adapun relawan Prabowo Mania 08 sebelumnya bernama Jokowi Mania dan mendukung Presiden Jokowi di Pilpres 2109.

Baca juga: Moeldoko Optimistis Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Akan Berjalan Mulus

Noel menyebut, dalam buka puasa kali ini Presiden Jokowi ingin bertemu dengan para relawannya yang masih setia.

Selain itu, Kepala Negara juga ingin mendengarkan situasi di masyarakat setelah pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Pak Jokowi juga ingin mendengar situasi di luar seperti apa, situasi politik dan sebagainya biar gimanapun beliau ingin sekali butuh masukan-masukan," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com