Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies dan Ganjar Bertemu di Arab Saudi, Nasdem: Kontestasi dalam Persahabatan

Kompas.com - 27/06/2023, 13:17 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPP Partai Nasdem Effendi Choirie menilai, pertemuan antara bakal calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan dengan bakal calon presiden PDI Perjuangan Ganjar Pranowo, merupakan sesuatu yang bagus.

Ia pun berharap agar pertemuan keduanya dapat memberikan energi positif di tengah perhelatan Pemilu 2024

"Kontestasi dalam persahabatan. Pesta demokrasi yang riang gembira. Para buzzer dan relawan tidak boleh saling mencaci. Para pasangan adu gagasan, bukan adu kekuatan uang dan kekuasaan," kata pria yang karib disapa Gus Choi itu kepada Kompas.com, Selasa (27/6/2023).

Baca juga: Suharso Sebut Kedekatan Anies dan Ganjar Saat Ibadah Haji Harus Diketahui Masyarakat

Pertemuan Anies dan Ganjar berlangsung di Kota Mekkah, Arab Saudi, saat keduanya tengah menjalankan ibadah haji. Momen pertemuan itu secara tidak sengaja diketahui Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Suharso Monoarfa dan langsung diabadikan dalam sebuah foto.

Foto itu kemudian viral di media sosial Tanah Air. 

"Ketemu, silaturahmi, minimal saling menyapa, foto bareng ya baguslah," ucapnya.

Di sisi lain, Gus Choi mengapresiasi siapapun yang menginisiasi pertemuan tersebut. Hanya saja, ia mengaku tak mengetahui siapa yang menginisiasinya.

Baca juga: Anies Bertemu Ganjar di Mekkah, Demokrat: Beda Pilihan Bukan Berarti Bermusuhan

Sebelumnya, Suharso mengungkapkan bahwa dirinya secara kebetulan mendapati Anies dan Ganjar tengah berbincang di Mina, Mekkah, Arab Saudi.

Dalam perbincangan itu, ia memastikan, tak ada persoalan politik yang dibahas keduanya.

"Sama sekali tidak ada (pembicaraan politik), kami sedang mengenakan baju ihram, sudah ambil miqot haji, jadi tidak ada setipis apapun pembicaraan seperti itu," ujar Suharso saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa.

Dia mengaku senang bisa melihat Ganjar dan Anies duduk berdekatan. Ia pun mengungkap awal mula pertemuan keduanya.

Baca juga: Suharso Sebut Tak Ada Obrolan Politik Saat Anies dan Ganjar Bertemu di Mekkah

"Saya hanya senang melihat kedua beliau itu duduk berdekatan - sangat dekat sekali, ngobrol tampaknya saya lihat dari kejauhan. Saya tidak mau kehilangan momentum bersejarah itu - bagi saya," jelas Suharso.

"Lalu saya menghampiri dan berucap, "Indonesia mesti melihat ini". Keduanya (Ganjar dan Anies) menjawab kami berteman sejak mahasiswa di UGM. Lau mereka tertawa dan saya ajak foto tidak keberatan," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com