Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Mustakim
Jurnalis

Eksekutif Produser program talkshow Satu Meja The Forum dan Dua Arah Kompas TV

Manuver Puan dan Nasib Pencapresan Anies Baswedan

Kompas.com - 14/06/2023, 12:26 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

ANIES Baswedan terancam tak bisa melenggang di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Pasalnya, Koalisi Perubahan untuk Persatuan rawan bubar di tengah jalan.

Adalah Puan Maharani yang memulai. Ia mengatakan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masuk bursa bakal calon wakil presiden Ganjar Pranowo.

Lontaran Ketua DPP PDI Perjuangan ini menuai polemik dan kritik. Pasalnya, Partai Demokrat adalah bagian dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan dan sudah meneken piagam perjanjian.

Pernyataan Puan juga dianggap sebagai manuver untuk menggoyang Koalisi Perubahan dan Persatuan. Karena, hal ini disampaikan di tengah memanasnya hubungan dan silang pendapat antara Partai NasDem dan Partai Demokrat.

Dua partai ini terlibat perselisihan terkait keputusan soal bakal cawapres Anies Baswedan.

Demokrat bahkan mengancam akan mengevaluasi dukungannya ke Anies Baswedan jika bakal Cawapres Anies tak segera dideklarasikan.

Saling serang

Baru beberapa bulan berjalan, Koalisi Perubahan untuk Persatuan terancam bubar jalan. Meski sudah terikat traktat, Partai Nasdem dan Partai Demokrat terkesan sudah tak sejalan.

Bahkan kedua partai yang akan mengusung Anies Baswedan di Pilpres 2024 terlibat saling ancam dan saling serang.

Awalnya, Partai Demokrat mendesak agar bakal cawapres Anies Baswedan segera dideklarasikan. Partai berlambang bintang mercy ini mengancam akan mengevaluasi dukungannya ke Anies Baswedan jika bakal cawapres Anies tidak dideklarasikan bulan Juni ini.

Partai NasDem tak tinggal diam. Mereka menuding Demokrat tengah menekan Koalisi Perubahan untuk Persatuan agar memilih AHY menjadi bakal cawapresnya Anies Baswedan.

NasDem menuding, Demokrat bakal hengkang dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan jika hal itu tak dilakukan.

Belakangan, Demokrat malah terlihat akrab dengan PDI Perjuangan usai ‘digoda’ Puan Maharani. Hal ini membuat Partai NasDem makin meradang. Partai besutan Surya Paloh ini curiga, PDI Perjuangan punya niat buruk terhadap Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

Koalisi atau rekonsiliasi

Di panggung depan Demokrat menyatakan, bahwa mereka masih terikat perjanjian dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres di Pemilu 2024.

Meski demikian, partai ini juga menyambut tawaran PDI Perjuangan. Kedua partai yang terkesan berseberangan ini bahkan mengagendakan pertemuan. Rencananya, Puan dan AHY akan menggelar pertemuan.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya sudah bersua guna menindaklanjuti rencana ini. Pertemuan antara partai pendukung pemerintahan Presiden Jokowi dan partai oposisi ini dinilai sebagai upaya rekonsiliasi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Nasional
Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com