Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yudo Margono Mengaku Semangat Jalani Uji Kelayakan karena Didampingi Kapolri, KSAD dan KSAU

Kompas.com - 02/12/2022, 18:39 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono mengaku senang dan bersemangat selama menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon Panglima TNI di Komisi I DPR, Jumat (2/12/2022).

Sebab, dia merasa mendapatkan dukungan dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Dudung Abdurachman dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo selama mengikuti fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan.

"Alhamdulillah, pada sore hari ini saya merasa bersemangat tinggi, karena ada support dari Pak Kapolri, Pak KSAD, Pak KSAU, bersama saya melalui perangkat tadi sehingga selesainya pun ditunggui beliau beliau," kata Yudo ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, usai fit and proper test, Jumat sore.

Baca juga: Jalani Fit and Proper Test bersama Komisi I, Yudo Margono Siap Jadi Panglima TNI Gantikan Andika Perkasa

Yudo berharap, dukungan itu akan berdampak positif terhadap sinergitas dan stabilitas hubungan TNI-Polri ke depannya. "Ini menjadi awal yang sangat bagus," ujarnya.

Lebih lanjut, Yudo mengungkapkan bahwa Komisi I telah menyetujuinya sebagai Panglima TNI menggantikan Jenderal Andika Perkasa. Hal itu diputuskan setelah fit and proper test terhadap dirinya.

Yudo mengakui ada banyak masukan dan pendalaman yang diberikan Komisi I kepadanya. Setelah resmi menjabat Panglima, dia berjanji akan komitmen menjalankan tugasnya dengan baik.

"Mulai dari internasional nasional, baik di Aceh dan di Papua, Laut China Selatan, alutsista (alat utama sistem persenjataan), kesejahteraan prajurit, dan itu semuanya menjadi perhatian saya," tutur Yudo.

Baca juga: Jalani Fit And Proper Test, Yudo Margono Paparkan Kondisi Global hingga Nasional

Yudo juga mengatakan akan melanjutkan program-program yang baik di masa kepemimpinan Jenderal Andika Perkasa. "Dan yang belum bagus, nantinya kita akan evaluasi bersama dengan kepala staf angkatan dan untuk menuju ke depan yang lebih baik," ujarnya.

Diketahui, sebelum menjalankan uji kelayakan dan kepatutan, Yudo tiba didampingi Kapolri dan petinggi matra TNI lainnya yaitu Dudung dan Fadjar. Mereka terlihat berjalan bersama menuju ruang rapat Komisi I DPR.

Kapolri juga terlihat mengantarkan Yudo dan sempat memberikan semangat kepadanya.

"Pokoknya, beliau pasti lancar," kata Kapolri di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Jaksa KPK Sebut Nilai Total Gratifikasi dan TPPU Gazalba Saleh Capai Rp 62,8 M

Nasional
Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta Rest Area Diperbanyak

Ratas Evaluasi Mudik, Jokowi Minta Rest Area Diperbanyak

Nasional
Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Dugaan TPPU Hakim Gazalba Saleh: Beli Alphard, Kredit Rumah Bareng Wadir RSUD di Jakarta

Nasional
Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta agar Bebas

Anggota Bawaslu Intan Jaya Mengaku Disandera KKB Jelang Pemilu, Tebus Ratusan Juta agar Bebas

Nasional
Dalam Sidang MK, KPU Ungkap Kontak Senjata TNI-OPM Jelang Hitung Suara, Satu Warga Sipil Tewas

Dalam Sidang MK, KPU Ungkap Kontak Senjata TNI-OPM Jelang Hitung Suara, Satu Warga Sipil Tewas

Nasional
Sinyal Kuat Eko Patrio Bakal Jadi Menteri Prabowo

Sinyal Kuat Eko Patrio Bakal Jadi Menteri Prabowo

Nasional
Yakin Presidential Club Sudah Didengar Megawati, Gerindra: PDI-P Tidak Keberatan

Yakin Presidential Club Sudah Didengar Megawati, Gerindra: PDI-P Tidak Keberatan

Nasional
Taruna STIP Meninggal Dianiaya Senior, Menhub: Kami Sudah Lakukan Upaya Penegakan Hukum

Taruna STIP Meninggal Dianiaya Senior, Menhub: Kami Sudah Lakukan Upaya Penegakan Hukum

Nasional
Gejala Korupsisme Masyarakat

Gejala Korupsisme Masyarakat

Nasional
KPU Tak Bawa Bukti Noken pada Sidang Sengketa Pileg, MK: Masak Tidak Bisa?

KPU Tak Bawa Bukti Noken pada Sidang Sengketa Pileg, MK: Masak Tidak Bisa?

Nasional
PDI-P Mundur Jadi Pihak Terkait Perkara Pileg yang Diajukan PPP di Sumatera Barat

PDI-P Mundur Jadi Pihak Terkait Perkara Pileg yang Diajukan PPP di Sumatera Barat

Nasional
Distribusikan Bantuan Korban Longsor di Luwu Sulsel, TNI AU Kerahkan Helikopter Caracal dan Kopasgat

Distribusikan Bantuan Korban Longsor di Luwu Sulsel, TNI AU Kerahkan Helikopter Caracal dan Kopasgat

Nasional
Hakim MK Cecar Bawaslu Terkait Kemiripan Tanda Tangan Pemilih

Hakim MK Cecar Bawaslu Terkait Kemiripan Tanda Tangan Pemilih

Nasional
Waketum Gerindra Nilai Eko Patrio Pantas Jadi Menteri Prabowo-Gibran

Waketum Gerindra Nilai Eko Patrio Pantas Jadi Menteri Prabowo-Gibran

Nasional
MKD Temukan 3 Kasus Pelat Nomor Dinas DPR Palsu, Akan Koordinasi dengan Polri

MKD Temukan 3 Kasus Pelat Nomor Dinas DPR Palsu, Akan Koordinasi dengan Polri

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com