Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KSAL Pimpin Upacara Hari Pahlawan di Tengah Laut

Kompas.com - 10/11/2022, 10:54 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono memimpin Upacara Hari Pahlawan di Teluk Jakarta, Jakarta Utara, Kamis (10/11/2022).

Upacara digelar di geladak heli KRI Semarang-594 yang berlayar di tengah laut menuju Pulau Damar, Kepulauan Seribu.

Yudo menyebut bahwa generasi penerus bangsa wajib meneladani jiwa pantang menyerah para pahlawan untuk kemajuan bangsa dan negara.

“Kita wajib meneladani untuk kemajuan negara kita, keamanan negara kita, tentunya kita para generasi penerus wajib meneladani yang telah ditinggalkan oleh para pendahulu kita, untuk kemajuan negara kita,” ujar Yudo usai upacara di atas KRI Semarang-594, Kamis siang.

Baca juga: Mesranya KSAL dan KSAD Nyanyi “Pamer Bojo” yang Bikin Prabowo Joget

Adapun upacara Hari Pahlawa tahun ini bertajuk “Pahlawanku Teladanku”.

Menurut Yudo, tema tersebut mempunyai makna yang mendalam bagi generasi penerus bangsa.

“Sesuai dengan tema pahlawanku teladanku, ini makna yang sangat dalam bagi kita semuanya sebagai generasi penerus, karena dengan keteladanan para pendahulu kita, para pahlawan kita, para pejuang bangsa yang memiliki keikhlasan, keberanian, dan juga jiwa pantang menyerah,” kata dia.

Dalam upacara tersebut, Yudo juga memimpin pelaksanaan hening cipta untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan, termasuk tebar bunga di tengah laut.

Baca juga: KSAL Resmikan Jembatan Penghubung Dua Desa di Bogor

Upacara Peringatan Hari Pahlawan ini melibatkan 400 personel gabungan.

Mereka berasal dari TNI Angkatan Laut, TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Udara, Polri, dan sejumlah pejabat kementerian dan lembaga terkait.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Serpong Selesai Dievakuasi

Nasional
ICW Desak KPK Panggil Keluarga SYL, Usut Dugaan Terlibat Korupsi

ICW Desak KPK Panggil Keluarga SYL, Usut Dugaan Terlibat Korupsi

Nasional
Jokowi Masih Godok Susunan Anggota Pansel Capim KPK

Jokowi Masih Godok Susunan Anggota Pansel Capim KPK

Nasional
Bamsoet Ingin Bentuk Forum Pertemukan Prabowo dengan Presiden Sebelumnya

Bamsoet Ingin Bentuk Forum Pertemukan Prabowo dengan Presiden Sebelumnya

Nasional
Senyum Jokowi dan Puan saat Jumpa di 'Gala Dinner' KTT WWF

Senyum Jokowi dan Puan saat Jumpa di "Gala Dinner" KTT WWF

Nasional
ICW Minta MKD Tegur Hugua, Anggota DPR yang Minta 'Money Politics' Dilegalkan

ICW Minta MKD Tegur Hugua, Anggota DPR yang Minta "Money Politics" Dilegalkan

Nasional
Momen Jokowi Bertemu Puan sebelum 'Gala Dinner' WWF di Bali

Momen Jokowi Bertemu Puan sebelum "Gala Dinner" WWF di Bali

Nasional
Anak SYL Percantik Diri Diduga Pakai Uang Korupsi, Formappi: Wajah Buruk DPR

Anak SYL Percantik Diri Diduga Pakai Uang Korupsi, Formappi: Wajah Buruk DPR

Nasional
Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

Vibes Sehat, Perwira Pertamina Healing dengan Berolahraga Lari

Nasional
Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Nasional
Data ICW: Hanya 6 dari 791 Kasus Korupsi pada 2023 yang Diusut Pencucian Uangnya

Data ICW: Hanya 6 dari 791 Kasus Korupsi pada 2023 yang Diusut Pencucian Uangnya

Nasional
UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

Nasional
Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Nasional
MKD DPR Diminta Panggil Putri SYL yang Diduga Terima Aliran Dana

MKD DPR Diminta Panggil Putri SYL yang Diduga Terima Aliran Dana

Nasional
Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 6 Juni 2024

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 6 Juni 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com