Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenag: Total 14 Calon Haji Indonesia Meninggal Dunia di Arab Saudi

Kompas.com - 27/06/2022, 13:36 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Agama (Kemenag) melaporkan, hingga saat ini ada 14 calon haji dari Indonesia yang meninggal dunia di Arab Saudi.

"Jemaah wafat sampai hari sebanyak 14 orang," kata Kepala Biro Humas, Data dan Informasi Kemenag Akhmad Fauzin dalam konferensi pers secara virtual, Senin (27/6/2022).

Fauzin juga mengatakan, saat ini, tercatat 87 calon jemaah haji sakit. Dari jumlah tersebut, 11 orang dirawat di rumah sakit Arab Saudi dan 76 orang dirawat di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI).

Sebelumnya, Kemenag melaporkan, calon haji atas nama Suhati Rahmat Ali bin Haji Rahmat asal embarkasi Jakarta-Pondok Gede meninggal dunia pada 5 Juni 2022.

Baca juga: Sambut 413 Jemaah Haji di Asrama Bekasi, Ridwan Kamil: Jangan Mikirin Kampung Halaman, Fokus di Tanah Suci

Kemudian, 12 Juni 2022, Kemenag kembali melaporkan, calon haji atas nama Bangun Lubis Wahid, embarkasi Padang meninggal dunia di Tanah Suci.

Pada 14 Juni 2022, Kemenag melaporkan, calon haji atas nama Bawuk Binti Karso berusia 58 tahun asal Lamongan, Jawa Timur meninggal dunia di Madinah akibat gangguan irama jantung.

Lalu, pada 16 Juni 2022, Kemenag kembali melaporkan, calon haji atas nama Muslim Abdul Wahab meninggal dunia di pesawat sebelum mendarat di Bandara Madinah.

Pada 17 Juni 2022 Kemenag melaporkan calon haji atas nama Hasbullah meninggal dunia akibat dehidrasi.

Selanjutnya, 18 Juni 2022, calon haji atas nama Purnomo bin Sukaryo usia 61 tahun meninggal dunia karena penyakit kardiovaskuler.

Baca juga: Dibagikan ke Seluruh Jemaah, Ini Makna Gelang Haji

Pada 20 Juni 2022, calon haji dari embarkasi Banjarmasin, yakni Sugiansyah Basuni M. Yamin usia 50 tahun meninggal dunia.

Kemudian, 22 Juni 2022, dua calon haji meninggal dunia atas nama Suharno Muhammad Sujin usia 63 tahun dari embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG).

Lalu, calon haji atas nama Rohmah Erfiana Prasetyawati, berusia 57 tahun merupakan jemaah PT Gunawan Era Wisata.

Kemudian, pada 23 Juni 2022, satu calon haji meninggal dunia atas nama Subagi Darnoso Daud bin Darnoso, laki-laki berusia 60 tahun dari embarkasi Solo (SOC).

Pada 24 Juni 2022 , satu calon haji meninggal dunia atas nama Alfin Hartini Sungep, usia 59 tahun asal embarkasi Surabaya (SUB-9).

Lalu, pada 25 Juni, satu calon haji meninggal dunia atas nama Fadlillah Muhaki Al Hapisa, usia 62 tahun dari kloter SUB-22.

Baca juga: Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Sempat Ikuti Rangkaian Ibadah

Terakhir, 26 Juni, dua calon jemaah haji meninggal dunia atas nama Samiran Mudjiono Kartoredjo, 64 tahun asal kloter SUB10 dan Yuli Nurani Hidayah, usia 56 tahun asal kloter SOC27.

Dengan demikian, saat ini total 14 calon haji asal Indonesia meninggal dunia di Arab Saudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bilang Jokowi Sangat Nyaman, PAN Janjikan Jabatan Berpengaruh

Bilang Jokowi Sangat Nyaman, PAN Janjikan Jabatan Berpengaruh

Nasional
KPU Godok Aturan Baru Calon Kepala Daerah Pakai Ijazah Luar Negeri

KPU Godok Aturan Baru Calon Kepala Daerah Pakai Ijazah Luar Negeri

Nasional
Status Perkawinan Prabowo-Titiek Tertulis 'Pernah', Apa Maknanya?

Status Perkawinan Prabowo-Titiek Tertulis "Pernah", Apa Maknanya?

Nasional
Wamenhan Terima Kunjungan Panglima AU Singapura, Bahas Area Latihan Militer

Wamenhan Terima Kunjungan Panglima AU Singapura, Bahas Area Latihan Militer

Nasional
Pengamat: Anies Ditinggal Semua Partai Pengusungnya, Terancam Tak Punya Jabatan Apa Pun

Pengamat: Anies Ditinggal Semua Partai Pengusungnya, Terancam Tak Punya Jabatan Apa Pun

Nasional
Pilkada 2024: Usia Calon Gubernur Minimum 30 Tahun, Bupati/Wali Kota 25 Tahun

Pilkada 2024: Usia Calon Gubernur Minimum 30 Tahun, Bupati/Wali Kota 25 Tahun

Nasional
Menlu Sebut Judi 'Online' Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Menlu Sebut Judi "Online" Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Nasional
PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi 'Effect'

PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi "Effect"

Nasional
Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Nasional
Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode sejak Menang Pilpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode sejak Menang Pilpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com