Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jero Wacik Minta Dibelikan Tiket Lady Gaga dan Stevie Wonder untuk Anak

Kompas.com - 26/11/2015, 18:40 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Mantan Kepala Bagian Kerja Sama Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Atena Falahti mengaku pernah diminta mantan Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM, Waryono Karno, untuk mencarikan tiket konser artis Lady Gaga dan Stevie Wonder.

Atena mengatakan, tiket konser tersebut merupakan permintaan mantan Menteri ESDM, Jero Wacik, untuk keluarganya.

"Iya ada, tiket Lady Gaga. Untuk keluarga Pak Menteri. Ada juga Stevie Wonder," ujar Atena saat bersaksi dalam sidang dengan terdakwa Jero Wacik di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (26/11/2015).

Di dalam persidangan ini, Jero didakwa melakukan penyalahgunaan dana operasional menteri (DOM) hingga Rp 8,4 miliar.

Atena mengatakan, uang yang dikeluarkan untuk tiket Lady Gaga sebesar Rp 10 juta, dan tiket Stevie Wonder sebesar Rp 50 juta. (Baca: Jero Wacik Habiskan Uang Negara Rp 2 Juta Per Minggu untuk Pijat)

Setelah diperintahkan Waryono, Atena meminta rekannya yang bernama Ica untuk mencari tiket tersebut di internet.

Atena kemudian melaporkan harga tiket online itu ke Kepala Bidang Pemindahtanganan, Penghapusan, dan Pemanfaatan Barang Milik Negara (P3BMN) Sri Utami dan meminta uangnya.

"Kemudian, tiketnya diserahkan ke protokoler untuk diserahkan ke Pak Menteri," kata Atena.

Mendengar kesaksian Atena, Jero membantah bahwa uang yang dikeluarkan untuk pembelian tiket sampai sebesar itu. (Baca: Saksi Ini Merasa Dijerumuskan Jero Wacik)

Anak gemar tonton konser

Konser Stevie Wonder, kata Jero, bukan merupakan konser tunggal, melainkan salah satu artis yang dihadirkan dalam Java Jazz tahun 2012.

Jero mengaku, keempat anaknya lebih menyukai kelas festival saat menonton ketimbang kelas very important person (VIP). (Baca: Pemred "Indopos" Terima Rp 2 Miliar untuk Buat Berita Pencitraan Jero Wacik)

"Tiketnya tidak mahal. Festivalnya cuma Rp 300.000. Yang anak muda biasa lompat-lompat gitu," ujar Jero.

Sementara itu, kata Jero, Lady Gaga gagal manggung di Indonesia sehingga pengeluaran sebesar Rp 10 juta itu tidak masuk akal. Namun, di akhir tanggapannya, Jero membantah semua pembelian tiket itu.

"Tidak ada Stevie Wonder; apalagi Lady Gaga, yang gagal mentas. Saya tidak tahu siapa yang ngarang. Ini ada banyak pencatutan nama," kata Jero.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Di Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional, Fahira Idris Sebut Indonesia Perlu Jadi Negara Tangguh Bencana

Di Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional, Fahira Idris Sebut Indonesia Perlu Jadi Negara Tangguh Bencana

Nasional
297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Bukti Hadapi Sidang di MK

297 Sengketa Pileg 2024, KPU Siapkan Bukti Hadapi Sidang di MK

Nasional
Meski Anggap Jokowi Bukan Lagi Kader, Ini Alasan PDI-P Tak Tarik Menterinya dari Kabinet

Meski Anggap Jokowi Bukan Lagi Kader, Ini Alasan PDI-P Tak Tarik Menterinya dari Kabinet

Nasional
Rancangan Peraturan KPU, Calon Kepala Daerah Daftar Pilkada 2024 Tak Perlu Lampirkan Tim Kampanye

Rancangan Peraturan KPU, Calon Kepala Daerah Daftar Pilkada 2024 Tak Perlu Lampirkan Tim Kampanye

Nasional
Nasdem dan PKB Dukung Prabowo-Gibran, PAN Sebut Jatah Kursi Menteri Parpol Koalisi Tak Terganggu

Nasdem dan PKB Dukung Prabowo-Gibran, PAN Sebut Jatah Kursi Menteri Parpol Koalisi Tak Terganggu

Nasional
Bilang Jokowi Sangat Nyaman, PAN Janjikan Jabatan Berpengaruh

Bilang Jokowi Sangat Nyaman, PAN Janjikan Jabatan Berpengaruh

Nasional
KPU Godok Aturan Baru Calon Kepala Daerah Pakai Ijazah Luar Negeri

KPU Godok Aturan Baru Calon Kepala Daerah Pakai Ijazah Luar Negeri

Nasional
Status Perkawinan Prabowo-Titiek Tertulis 'Pernah', Apa Maknanya?

Status Perkawinan Prabowo-Titiek Tertulis "Pernah", Apa Maknanya?

Nasional
Wamenhan Terima Kunjungan Panglima AU Singapura, Bahas Area Latihan Militer

Wamenhan Terima Kunjungan Panglima AU Singapura, Bahas Area Latihan Militer

Nasional
Pengamat: Anies Ditinggal Semua Partai Pengusungnya, Terancam Tak Punya Jabatan Apa Pun

Pengamat: Anies Ditinggal Semua Partai Pengusungnya, Terancam Tak Punya Jabatan Apa Pun

Nasional
Pilkada 2024: Usia Calon Gubernur Minimum 30 Tahun, Bupati/Wali Kota 25 Tahun

Pilkada 2024: Usia Calon Gubernur Minimum 30 Tahun, Bupati/Wali Kota 25 Tahun

Nasional
Menlu Sebut Judi 'Online' Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Menlu Sebut Judi "Online" Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Nasional
PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi 'Effect'

PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi "Effect"

Nasional
Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Nasional
Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode sejak Menang Pilpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode sejak Menang Pilpres 2019

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com