Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Kunjungi Rumah Batik Hadi Priyanto di Banyumas, Puan Dorong Regenerasi Pembatik

Kompas.com - 05/02/2024, 09:59 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Puan Maharani mendorong adanya regenerasi dalam kalangan pembatik untuk memastikan kelestarian budaya Indonesia pada era sekarang.

Dengan adanya regenerasi tersebut, menurutnya, kekayaan budaya Indonesia terutama batik tidak akan terkikis oleh perubahan zaman.

“Perlu diperhatikan regenerasi dari para pengrajin batik agar karya budaya ini dapat terus dilestarikan,” tutur Puan dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (5/2/2024).

Pernyataan tersebut disampaikan Puan saat bersama sejumlah anggota DPR meninjau Rumah Batik Hadi Priyanto di Banyumas, Jawa Tengah (Jateng), Jumat (1/2/2024).

Baca juga: Batik Bojonegoro, dari Motif hingga Makna

Rumah Batik Hadi Priyanto memiliki sejarah panjang dalam dunia batik karena telah berdiri sejak tahun 1957. Di galeri batik Banyumasan ini, Puan turut meninjau proses pembatikan yang dilakukan oleh para pengrajin di galeri batik tersebut.

“Batik adalah ikon Indonesia, sudah menjadi warisan budaya tak benda United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO),” kata Puan.

Rumah Batik Hadi Priyanto saat ini dikelola oleh keturunan ketiga dan memiliki 30 pegawai.

Puan memberikan apresiasi terhadap Rumah Batik Hadi Priyanto yang memiliki mesin pintal untuk membuat bahan kain batik dengan menggunakan 3.600 benang.

Baca juga: Disangka Kain Batik, Ular Sanca Muncul Kejutkan Warga Tambun Bekasi

“Keunikan batik tiap daerah perlu diangkat reputasinya secara setara, agar semuanya bisa berbarengan terkenalnya,” ucap mantan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) itu.

Selain menggunakan teknik canting, proses pembuatan batik Hadi Priyanto juga melibatkan pencetakan dan penggambaran motif.

Batik Banyumasan yang ditampilkan di galeri tersebut memiliki ciri khas warna cerah dan membutuhkan waktu sekitar dua minggu untuk menyelesaikan setiap helai kainnya.

Baca juga: Mengenal Batik Sogan, dari Asal Nama hingga Perbedaan Gaya Solo dan Yogyakarta

Mampir ke RM Simpang Tiga

Setelah mengunjungi galeri batik, Puan melanjutkan perjalanannya dengan makan siang di Rumah Makan (RM) Simpang Tiga, Banyumas. Menu-menu khas yang disajikan di rumah makan ini berasal langsung dari Sungai Serayu, seperti udang watang, ikan baceman, dan ikan boso.

RM Simpang Tiga telah berdiri sejak tahun 1968 dan saat ini dikelola oleh Ibu Hari, yang meneruskan usaha dari orangtuanya sejak tahun 1996.

Ketika berada di rumah makan tersebut, Puan memilih untuk menikmati udang watang, tempe mendoan, dan sayur daun singkong.

RM Simpang Tiga Banyumas juga dikenal dengan hidangan khasnya, seperti rica-rica entok dan ayam kampung goreng.

Baca juga: Mencicipi Kuliner Favorit Jokowi di Solo, Ada Gudeg dan Ayam Kampung Goreng

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

Nasional
Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

Nasional
KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait 'Food Estate' Ke Kementan

KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait "Food Estate" Ke Kementan

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Sewa 'Private Jet' SYL Rp 1 Miliar

Pejabat Kementan Tanggung Sewa "Private Jet" SYL Rp 1 Miliar

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Nasional
Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Nasional
MK Jadwalkan Putusan 'Dismissal' Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

MK Jadwalkan Putusan "Dismissal" Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

Nasional
Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Nasional
Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Nasional
[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

Nasional
Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com