Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompaknya Jokowi dan Gibran Kritik Kondisi Jalan di Jawa Tengah

Kompas.com - 25/01/2024, 05:30 WIB
Achmad Nasrudin Yahya

Editor

"Memang biayanya mahal tapi awet bertahun-tahun, enggak mengganggu aktivitas masyarakat, tidak mengganggu aktivitas ekonomi," ujar dia.

"Solo halus"

Kritik mengenai kondisi jalan di Jawa Tengah juga disampaikan Gibran. Wali Kota Solo itu mengakui jalan di Jawa Tengah banyak yang rusak.

Namun kondisi tersebut berbeda dengan jalan di Solo. Gibran menyebut jalan di wilayah yang dipimpinnya cenderung mulus.

Baca juga: Gibran: Jalan di Jateng Memang Rusak, Cuma di Solo yang Halus

Hal tersebut disampaikan Gibran saat berkampanye di Desa Watu Agung, Kecamatan Batu Retno, Wonogiri, Jawa Tengah, Selasa.

Pernyataan Gibran disampaikan usai mendengar keluhan warga mengenai jalanan yang rusak.

"Jawa Tengah memang rusak kabeh (semua), tapi Solo halus. Iya nanti kita perbaiki ya," kata Gibran.

Respons Ganjar

Sementara Ganjar mengeklaim Jokowi pernah kaget dengan proses pembangunan jalan Solo-Purwodadi. Saat itu, Ganjar masih menjadi Gubernur Jawa Tengah.

Pada Juli 2023, kata Ganjar, Jokowi pernah menanyakan progres pembangunan jalan Solo-Purwodadi.

"Kemudian ditanya, dan keluar di media. Berapa persen jalan baiknya? Kaget beliau. Sekarang sudah 80 persen lebih, 88 persen kalau enggak salah. Itu ada datanya," kata Ganjar saat ditemui awak media di Kendal, Jawa Tengah, Selasa.

Ganjar mengungkapkan, progres pembangunan ruas jalan Solo-Purwodadi itu tidak terlepas dari momen percakapannya dengan Jokowi dan Basuki Hadimuljono.

Saat itu, mereka menumpang satu mobil dan melewati jalanan Solo-Purwodadi. Namun, terdapat banyak titik jalan yang masih rusak.

Ganjar mengatakan, sejak ia kecil kondisi jalan di Solo-Purwodadi itu selalu rusak. Ia kemudian memutuskan untuk membeton jalan itu.

"Saya bilang, 'Pak itu jalan saya lho Pak," kata Ganjar saat itu kepada Jokowi.

"'Loh kenapa bisa begini?'" kata Ganjar menirukan Jokowi.

"'Ini sejak saya kecil Pak, lha itu saya beton semua. Tapi duitnya habis Pak, buat Covid-19 kemarin sehingga infrastruktur tidak kami betulin'," tutur Ganjar.

Menurutnya, dari percakapan itu kemudian muncul gagasan dan kebijakan infrastruktur untuk daerah. Pembangunan jalan Solo-Purwodadi pun kemudian dibantu pemerintah pusat.

Ketika Jokowi mengunjungi progres pembangunan jalan itu beberapa waktu kemudian, ia menyampaikan pujian.

"Oh bagus ini dibandingkan yang ada di wilayah lain. Saya enggak mau sebut," kata Ganjar menirukan Jokowi.

"Karena waktu itu, (Jokowi) habis berjalan-jalan di tempat lain," kata Ganjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Terkini Lainnya

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

Nasional
Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Menhub Usul Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Masuk PSN

Nasional
SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

Nasional
Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Nasional
Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Nasional
Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com