Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Tak Masalah Susi Pudjiastuti Gabung ke Kubu Anies-Muhaimin atau Ganjar-Mahfud

Kompas.com - 21/11/2023, 14:13 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Habiburokhman mengaku tidak masalah jika mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti pada akhirnya memilih bergabung ke kubu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) atau Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Sebab, Susi Pudjiastuti menepis isu bergabung Gerindra, usai disebut-sebut masuk ke barisan Dewan Kehormatan Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Gerindra di Jawa Barat (Jabar).

"Tapi, kalau memang beliau memutuskan tidak bergabung bersama kami, juga kami hormati. Misalnya bergabung dengan kubu Pak AMIN (Anies-Muhaimin), Pak Ganjar, tidak ada masalah ya," ujar Habiburokhman di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (21/11/2023).

"Pak Anies-Muhaimin kemudian Pak Ganjar kan juga putra-putra terbaik bangsa, ini kan kontestasi fastabiqul khairat ya, berlomba-lomba melakukan yang terbaik," katanya lagi.

Baca juga: Susi Pudjiastuti dan Umuh Muchtar Diklaim Siap Gabung Gerindra

Habiburokhman mengatakan, Susi Pudjiastuti merupakan salah satu tokoh terbaik bangsa.

Menurutnya, Susi berprestasi ketika menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Bahkan, setelah lengser dari jabatan menteri, Susi tetap aktif berkampanye di bidang-bidang positif, mulai dari kemaritiman hingga yang berkaitan dengan nelayan.

"Karena dia bisa ada di titik-titik terluar wilayah kita. Wajar semua paslon menginginkan Bu Susi hadir. Kami sangat ingin beliau hadir bergabung bersama kami," ujar Habiburokhman.

Sementara itu, Habiburokhman mengklaim hubungan komunikasi antara calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto, dan Susi Pudjiastuti berlangsung baik.

Oleh karena itu, ia percaya Susi cepat atau lambat akan resmi bergabung ke barisan Prabowo-Gibran.

"Gerindra Jawa Barat dengan Bu Susi, dan TKD (tim kampanye daerah) Jawa Barat bagus sekali hubungannya dengan Bu Susi. Kalau feeling kami sih ya tinggal nunggu waktu saja Bu Susi merapat ke kami secara resmi," kata Habiburokhman.

Baca juga: Susi Pudjiastuti Bantah Masuk Partai Gerindra

Namun, Susi Pudjiastuti sendiri telah membantah dirinya bergabung ke dalam Partai Gerindra.

"Tidak," jawab Susi singkat saat dimintai konfirmasi soal kabar masuk sebagai bagian dari Dewan Kehormatan Bappilu Partai Gerindra, Selasa (21/11/2023).

Sebelumnya, Ketua Bappilu Partai Gerindra Jabar Aries Marsudiyanto mengklaim Susi Pudjiastuti bergabung ke dalam Partai Gerindra.

Susi disebut akan bergabung untuk ikut memenangkan pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Jabar.

"Banyak, Bu Susi, ya segala macam lah. Pak Umuh Muchtar Persib, segala macam. Banyak sekali ya yang sudah siap bergabung dengan kita. Para ulama-ulama, para tokoh, pengusaha, semuanya banyak," ujar Aries saat ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta, Senin (20/11/2023).

Baca juga: Susi Pudjiastuti Diisukan Bergabung Dalam Timnas AMIN, Anies: Dalam Proses

Aries mengatakan, Susi Pudjiastuti akan ditempatkan di Dewan Kehormatan Bappilu Partai Gerindra.

"Beliau kita tempatkan di Dewan Kehormatan kita di Bappilu. Saya rasa ya semuanya pada porsinya masing-masing lah ada yang di lapangan, ada yang pemikirannya, semuanya sinergis, seperti itu," kata Aries.

Kemudian, Aries mengaku akan segera menghadap Susi Pudjiastuti untuk bersilaturahmi.

"Iya, kita masukkan beliau ke Dewan Kehormatan Bappilu. Nanti ada kesempatan saya akan bersilaturahmi, menghadap beliau ya untuk lebih intens dan lebih terstruktur lah," ujar Aries.

"Ya, ya, ya. Nanti kita semuanya ya akan kelihatan di lapangan," katanya lagi.

Baca juga: Susi Pudjiastuti, Magnet Politik bagi Para Capres...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Berkaca dari Kasus Firli, Pansel Capim KPK Diminta Lebih Dengarkan Masukan Masyarakat

Berkaca dari Kasus Firli, Pansel Capim KPK Diminta Lebih Dengarkan Masukan Masyarakat

Nasional
Sidang Kasus SYL Menguak Status Opini WTP BPK Masih Diperjualbelikan

Sidang Kasus SYL Menguak Status Opini WTP BPK Masih Diperjualbelikan

Nasional
Kemenag Sepakat Proses Hukum Penggerudukan Ibadah di Indekos Dilanjutkan

Kemenag Sepakat Proses Hukum Penggerudukan Ibadah di Indekos Dilanjutkan

Nasional
Soal Komposisi Pansel Capim KPK, Pukat UGM: Realitanya Presiden Amankan Kepentingan Justru Mulai dari Panselnya

Soal Komposisi Pansel Capim KPK, Pukat UGM: Realitanya Presiden Amankan Kepentingan Justru Mulai dari Panselnya

Nasional
PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

PAN Lempar Kode Minta Jatah Menteri Lebih ke Prabowo, Siapkan Eko Patrio hingga Yandri Susanto

Nasional
Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Kaitkan Ide Penambahan Kementerian dengan Bangun Koalisi Besar, BRIN: Mengajak Pasti Ada Bonusnya

Nasional
Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Membedah Usulan Penambahan Kementerian dari Kajian APTHN-HAN, Ada 2 Opsi

Nasional
Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Zulhas: Indonesia Negara Besar, Kalau Perlu Kementerian Diperbanyak

Nasional
Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Menag Cek Kesiapan Hotel dan Dapur Jemaah Haji di Madinah

Nasional
Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Usung Bima Arya atau Desy Ratnasari di Pilkada Jabar, PAN Yakin Ridwan Kamil Maju di Jakarta

Nasional
[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

[POPULER NASIONAL] Mahfud Singgung soal Kolusi Tanggapi Ide Penambahan Kementerian | Ganjar Disarankan Buat Ormas

Nasional
Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Zulhas Sebut Kader PAN yang Siap Jadi Menteri, Ada Yandri Susanto dan Eddy Soeparno

Nasional
Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com