Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Firli Bahuri Terus Mangkir dari Panggilan Pemeriksaan Dewas KPK...

Kompas.com - 14/11/2023, 07:36 WIB
Irfan Kamil,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Firli Bahuri kembali lolos dari pemeriksaan Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Sedianya Firli Bahuri diperiksa Dewan Pengawas (Dewas) KPK soal dugaan adanya pelanggaran etik terkait dugaan pertemuan dan pemerasan terhadap bekas Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL), pada Senin (13/11/2023).

Namun, Firli Bahuri meminta pemeriksaan dilakukan hari Selasa (14/11/2023) ini. Padahal, Dewas KPK sudah memiliki agenda rapat kerja (raker).

"Pak FB (Firli Bahuri) tidak hadir, minta diperiksa Selasa besok," kata Anggota Dewas KPK, Syamsuddin Haris, Senin siang.

Baca juga: Dewas KPK Jadwalkan Pemeriksaan Etik Firli Bahuri Senin Lusa

Beda keterangan Dewas dan Jubir KPK

Terkait pemeriksaan ini, KPK dan Dewan Pengawasnya memiliki keterangan berbeda.

Juru Bicara Kelembagaan KPK Ali Fikri memastikan, Firli Bahuri diagendakan diperiksa oleh pada Selasa ini sebagaimana surat resmi yang diterima KPK.

“Bapak Firli Bahuri mengonfirmasi akan hadir memenuhi undangan pemeriksaan tersebut, sesuai tanggal yang telah ditentukan,” kata Ali, Senin.

Ali mengatakan, pemeriksaan Firli di Dewas KPK dijadwalkan ulang karena pensiunan polisi tersebut sudah terjadwal mengikuti kegiatan lainnya.

Baca juga: Dewas KPK Panggil Firli Bahuri Hari Ini, tapi Jubir KPK Bilang Besok

Juru Bicara berlatar belakang Jaksa ini menyebut bahwa jadwal pemeriksaan dan rencana kehadiran Firli Bahuri pada Selasa sudah dikoordinasikan dengan Dewas KPK.

“Undangan resminya memang untuk hadir besok (Selasa). Makanya, sesuai undangan dan sudah dikomunikasikan dengan Dewas,” kata Ali.

Sementara itu, Ali mengatakan, Firli Bahuri telah dijadwalkan mengikuti rapat dan kegiatan lainnya pada Senin ini.

Dihubungi terpisah, anggota Dewas KPK lainnya, Albertina Ho, mengatakan bahwa undangan pemeriksaan terhadap Firli Bahuri telah diralat. Oleh karena itu, pemeriksaan harusnya digelar Senin.

“(Pemeriksaan) hari ini (Senin), undangannya telah diralat melalui email hari jumat yang lalu,” kata Albertina Ho, kemarin.

Baca juga: Dewas KPK Tegaskan Panggil Firli Bahuri Hari Ini, Pemberitahuan Sudah Dikirim Jumat

Bukan pertama kali mangkir

Dengan tidak hadirnya Ketua KPK itu pada agenda pemeriksaan yang sedianya dilakukan kemarin, maka Firli Bahuri bakal dijadwalkan kembali pekan depan.

Ini bukan kali pertama pimpinan KPK itu mangkir dari pemeriksaan Dewas KPK. Firli sedianya diperiksa diperiksa pada Jumat (27/10/2023).

Purnawirawan jenderal bintang tiga Polri itu absen dan meminta pemeriksaan dijadwalkan ulang pada Rabu (8/11/2023).

Namun, pada hari yang telah ditentukan sendiri, Firli Bahuri justru terbang ke Aceh guna mengikuti acara seremonial dan menemui aparat penegak hukum setempat.

Pemeriksaan pun kemudian dijadwalkan ulang untuk Senin kemarin. Akan tetapi, pemeriksaan itu pada akhirnya juga tidak terlaksana.

Dalam perkara etik ini, Dewas KPK telah memeriksa pimpinan KPK lainnya, mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, dan sejumlah pegawai Kementerian Pertanian (Kementan).

Baca juga: Dewas KPK Jadwalkan Ulang Pemeriksaan Dugaan Pelanggaran Etik Firli Bahuri

Diusut Polda Metro Jaya

Di sisi lain, pihak Polda Metro Jaya juga tengah mengusut dugaan pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo oleh Pimpinan KPK.

Penyidik Polda Metro Jaya telah memeriksa 67 saksi termasuk Firli Bahuri dan Syahrul berikut ajudan mereka.

Penyidik juga telah menggeledah rumah Firli Bahuri di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dan Villa Galaxy, Bekasi, Jawa Barat.

Meski demikian, sampai saat ini Polda Metro Jaya belum juga menetapkan pihak-pihak yang ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara ini.

Baca juga: Besok, Polda Metro Jadwalkan Periksa Firli Bahuri dalam Kasus Dugaan Pemerasan SYL

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPU Sebut Upaya PPP Tembus Parlemen Kandas Sebab Gugatan Banyak Ditolak MK

KPU Sebut Upaya PPP Tembus Parlemen Kandas Sebab Gugatan Banyak Ditolak MK

Nasional
Dugaan Rayu PPLN, Ketua KPU Hadiri Sidang DKPP Bareng Korban

Dugaan Rayu PPLN, Ketua KPU Hadiri Sidang DKPP Bareng Korban

Nasional
Jokowi Ingatkan BPKP untuk Cegah Penyimpangan, Bukan Cari Kesalahan

Jokowi Ingatkan BPKP untuk Cegah Penyimpangan, Bukan Cari Kesalahan

Nasional
Indonesia Jadi Tuan Rumah WWF 2024, Fahira Idris Paparkan Strategi Hadapi Tantangan SDA

Indonesia Jadi Tuan Rumah WWF 2024, Fahira Idris Paparkan Strategi Hadapi Tantangan SDA

Nasional
Asa PPP Tembus Parlemen Jalur MK di Ambang Sirna

Asa PPP Tembus Parlemen Jalur MK di Ambang Sirna

Nasional
Ingatkan BPKP Jangan Cari-cari Kesalahan, Jokowi: Hanya Akan Perlambat Pembangunan

Ingatkan BPKP Jangan Cari-cari Kesalahan, Jokowi: Hanya Akan Perlambat Pembangunan

Nasional
Ada Serangan Teroris di Malaysia, Densus 88 Aktif Monitor Pergerakan di Tanah Air

Ada Serangan Teroris di Malaysia, Densus 88 Aktif Monitor Pergerakan di Tanah Air

Nasional
Mahfud Blak-blakan Hubungannya dengan Megawati Semakin Dekat Sesudah Ditunjuk Jadi Cawapres

Mahfud Blak-blakan Hubungannya dengan Megawati Semakin Dekat Sesudah Ditunjuk Jadi Cawapres

Nasional
Mahfud Nilai Pemikiran Megawati Harus Diperhatikan jika Ingin Jadi Negara Maju

Mahfud Nilai Pemikiran Megawati Harus Diperhatikan jika Ingin Jadi Negara Maju

Nasional
Mahfud Pesimistis dengan Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo-Gibran

Mahfud Pesimistis dengan Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo-Gibran

Nasional
KPK Akui Langkah Ghufron Laporkan Anggota Dewas ke Polisi Gerus Reputasi Lembaga

KPK Akui Langkah Ghufron Laporkan Anggota Dewas ke Polisi Gerus Reputasi Lembaga

Nasional
Kasus Covid-19 Melonjak di Singapura, Anggota DPR: Kita Antisipasi

Kasus Covid-19 Melonjak di Singapura, Anggota DPR: Kita Antisipasi

Nasional
Mahfud Ungkap Hubungannya dengan Prabowo Selalu Baik, Sebelum atau Setelah Pilpres

Mahfud Ungkap Hubungannya dengan Prabowo Selalu Baik, Sebelum atau Setelah Pilpres

Nasional
Pesimistis KRIS BPJS Terlaksana karena Desain Anggaran Belum Jelas, Anggota DPR: Ini PR Besar Pemerintah

Pesimistis KRIS BPJS Terlaksana karena Desain Anggaran Belum Jelas, Anggota DPR: Ini PR Besar Pemerintah

Nasional
Soal RUU Kementerian Negara, Mahfud: Momentumnya Pancing Kecurigaan Hanya untuk Bagi-bagi Kue Politik

Soal RUU Kementerian Negara, Mahfud: Momentumnya Pancing Kecurigaan Hanya untuk Bagi-bagi Kue Politik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com