Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadiri Pernikahan Keponakan Said Aqil di Cirebon, Ganjar dan Mahfud MD Duduk Satu Meja

Kompas.com - 08/10/2023, 17:10 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon presiden (bacapres) dari PDI-P Ganjar Pranowo menghadiri pernikahan keponakan mantan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj di Ponpes KHAS Kempek Cirebon, Jawa Barat, Minggu (8/10/2023).

Dalam keterangan rilis yang diterima, Ganjar hadir didampingi istrinya, Siti Atiqoh. Kehadiran Ganjar dan Siti langsung disambut oleh Said Aqil.

Sesaat kemudian, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD yang sudah hadir terlebih dahulu langsung menghampiri Ganjar dan Said.

Mereka duduk satu meja dan berbincang.

Baca juga: Pengamat Nilai Khofifah Lebih Nyaman ke Ganjar, Soroti Relasi Pertemanan

Ganjar dan Mahfud MD kemudian diajak untuk mengiring pengantin yang merupakan anak dari adik Aqil Siradj, yakni Muhammad Musthafa Aqil Siradj.

Ganjar dan Mahfud MD berjalan bersama sembari terus berbincang. Tak diketahui apa isi obrolan keduanya.

Keakraban mereka berlanjut hingga duduk di kursi tamu undangan. Ganjar dan Mahfud terlihat duduk berdampingan.

Ganjar duduk di sebelah kanan, sedangkan Mahfud MD di sebelah kiri didampingi Said.

Beberapa tamu undangan yang melihat keakraban Ganjar dan Mahfud MD spontan menyebut keduanya cocok.

"Pak Ganjar dan Pak Mahfud kompak. Sudah pas itu, cocok," ucap beberapa tamu undangan.

Baca juga: GASPOL! Hari Ini: Tarik Ulur Cawapres Ganjar dan Prabowo

Sementara itu, Said Aqil Siradj yang mewakili tuan rumah berbungah hati atas kedatangan Ganjar dan Mahfud MD.

Sebab, di tengah kesibukan masing-masing, Ganjar dan Mahfud masih sempat datang memenuhi undangan pernikahan keluarga Said Aqil.

"Terima kasih Pak Ganjar Pranowo, mantan gubernur yang sekarang menjadi kandidat capres 2024. Terima kasih Pak Mahfud MD dan semua tamu kehormatan lainnya yang telah sudi memenuhi undangan kami," kata Said dalam keterangan yang diterima.

Sementara itu, Ganjar mengatakan memiliki hubungan spesial dengan keluarga Ponpes Kempek. Ganjar mengaku kerap berkunjung dan sudah dianggap seperti saudara.

"Kalau ke sini sudah seperti keluarga, jadi saya senang bisa menyaksikan putra Kiai Mustofa Aqil yang menapaki hidup baru," kata Ganjar.

Baca juga: Cerita Ganjar Dicurigai Istri Saat Tiba-tiba Diminta ke Istana Batu Tulis

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Nasional
Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

Nasional
Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

Nasional
KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait 'Food Estate' Ke Kementan

KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait "Food Estate" Ke Kementan

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Sewa 'Private Jet' SYL Rp 1 Miliar

Pejabat Kementan Tanggung Sewa "Private Jet" SYL Rp 1 Miliar

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Nasional
Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Nasional
MK Jadwalkan Putusan 'Dismissal' Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

MK Jadwalkan Putusan "Dismissal" Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

Nasional
Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Nasional
Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Nasional
[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

Nasional
Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com