Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promosikan Investasi IKN di Singapura, Jokowi: Insentif? "Easy"...

Kompas.com - 07/06/2023, 14:23 WIB
Ardito Ramadhan,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo berjanji bakal memberikan beragam insentif kepada pengusaha yang ingin berinvestasi pada proyek pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Ada pertanyaan lain tentang insentif, easy, easy-lah. Saya dulu juga pengusaha, jangan khawatir," kata Jokowi saat presentasi soal proyek IKN dalam acara Ecosperity Week 2023 di Singapura, Rabu (7/6/2023).

Jokowi menuturkan, pemerintah sudah menyiapkan berbagai insentif di sektor fiskal untuk menggaet investor berinvestasi dalam proyek IKN.

Baca juga: Ajak Pengusaha Singapura Investasi di Indonesia, Jokowi: Jangan Hanya Duduk dan Menonton

Insentif yang dimaksud adalah tax holiday, pajak pertambahan nilai yang tidak dipungut, insentif pajak atau super deduction tax, dan bea impor.

"Kami telah melakukan segalanya, khususnya terkait energi hijau dan industri hijau, kami akan memfasilitasinya sebaik yang kami mampu," kata Jokowi.

Ia menyatakan, Pemerintah Indonesia percaya bahwa kesuksesan ekonomi dan keberlanjutan lingkungan harus dikerjakan bersama-sama.

Oleh sebab itu, kata Jokowi, hal pertama yang dibangun di IKN adalah pusat pembibitan dengan kapasitas mencapai belasan juta bibit per tahun.


Di samping itu, Jokowi meminta para pengusaha untuk tidak khawatir bahwa IKN bakal menjadi kota yang sepi penduduk.

"Ada pertanyaan tentang tingkat minimal populasi, jangan khawatir, Indonesia adalah negara keempat dengan jumlah penduduk terbanyak, tidak akan sulit untuk memenuhi kota kelas dunia," ujar mantan Wali Kota Solo itu.

Baca juga: Bappenas Harap Surpres Revisi UU IKN Dikirim Pekan Depan ke DPR

Jokowi pun menyampaikan bahwa IKN akan menjadi kota kelas dunia yang dikelilingi alam, kota yang 65 persennya terdiri dari hutan, kota karbon netral pertama di Indonesia, serta kota yang punya fasilitas pendidikan dan kesehatan kelas dunia.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengeklaim, IKN akan menjadi kota yang nyaman untuk ditinggali maupun untuk melakukan bisnis.

"Saya tahu harga rumah di sini sudah naik sangat tinggi, mungkin tinggal di Nusantara bisa jadi pilihan," kata Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Berebut Lahan Parkir, Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Dewas KPK Gelar Sidang Perdana Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron Hari Ini

Nasional
Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Jokowi Resmikan 40 Kilometer Jalan Inpres Senilai Rp 211 Miliar di NTB

Nasional
Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Jokowi Akan Resmikan Bendungan dan Panen Jagung di NTB Hari ini

Nasional
Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal 'Food Estate'

Meski Isyaratkan Merapat ke KIM, Cak Imin Tetap Ingin Mendebat Prabowo soal "Food Estate"

Nasional
Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Setelah Jokowi Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDI-P...

Nasional
Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Pengertian Lembaga Sosial Desa dan Jenisnya

Nasional
Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Prediksi soal Kabinet Prabowo-Gibran: Menteri Triumvirat Tak Diberi ke Parpol

Nasional
Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Jokowi Dianggap Jadi Tembok Tebal yang Halangi PDI-P ke Prabowo, Gerindra Bantah

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com