JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono mengklaim ada 90 investor yang secara serius berminat melakukan investasi untuk pembangunan IKN.
Hal itu disampaikan dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi XI DPR RI, Senin (6/2/2023).
“(Sebanyak) 90 (investor) itu kami mengkategorikan sebagai pihak yang serius,” ujar Bambang.
Baca juga: UU IKN Direvisi, Pejabat Tinggi Otorita Boleh dari Kalangan Non-PNS
Ia mengatakan Otorita IKN bakal melakukan pendekatan khusus terhadap 90 investor tersebut.
“Dari 90 ini yang akan kami lanjutkan dengan berbagai macam proses-proses bisnis, apakah KPBU atau yang lain,” kata dia.
Bambang turut melaporkan hasil kinerjanya di tahun 2022. Ia menyatakan Otorita IKN sudah membangun kantor di Balikpapan, Kalimantan Timur.
Baca juga: Basuki Tegaskan Truk Material ODOL Dilarang Lintasi KIPP IKN
Selain itu, pihaknya juga tengah membangun kantor di wilayah inti IKN.
“Insya Allah dalam hitungan minggu, kami membuka basecamp kami di hunian pekerja di dalam IKN sendiri,” sebut dia.
“Jadi kalau nanti ada kunjungan dari bapak, ibu sekalian ke sana. Bisa langsung melihat kantor basecamp kami yang berada di tengah-tengah hunian pekerja konstruksi yang sedang dibangun, dan diselesaikan teman-teman PUPR,” imbuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.