Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Laptop Anak Buah Ferdy Sambo yang Simpan Rekaman CCTV Brigadir J Masih Bernyawa Dimusnahkan...

Kompas.com - 17/10/2022, 17:34 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Laptop milik anak buah Ferdy Sambo di Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri, Baiquni Wibowo dimusnahkan karena menyimpan file rekaman CCTV yang menampilkan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J masih hidup saat Ferdy Sambo tiba di rumah dinas, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Dalam dakwaan terhadap Ferdy Sambo, Baiquni meng-copy isi DVR CCTV dari Chuck Putranto.

Baiquni disebut awalnya mengambil DVR CCTV di sekitaran rumah Sambo di mobil Chuck.

"Baiquni menyiapkan 1 laptop Microsoft Surface dan kabel HDMI yang disambungkan ke laptop. Setelah menyala, pada saat itu muncul notifikasi untuk memasukkan password," ujar Jaksa Penuntut Umum dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (17/10/2022).

Baca juga: Kuasa Hukum Ferdy Sambo Sebut Dakwaan Jaksa Hanya Berdasarkan Asumsi

"Namun, pada saat itu Baiquni tidak memasukkan password, tetapi hanya menekan 'ok' dan langsung tersambung, di mana dari 3 DVR CCTV tersebut hanya ada 1 DVR CCTV yang berisi data atau rekaman, yaitu DVR CCTV yang berada di gapura pos satpam yang menghadap rumah No 46, 45, dan 43," kata jaksa melanjutkan.

Setelah itu, Baiquni mencari data atau rekaman pada tanggal 8 Juli 2022 dari pukul 16.00-18.00 WIB dan dipindahkan ke media penyimpanan flashdisk warna merah hitam.

Usai melakukan penyalinan data, Baiquni menunjukkan hasil data rekaman yang sudah di-copy kepada Chuck pada Rabu (13/7/2022) sekitar pukul 02.00 WIB.

Setelah dilihat, rekaman CCTV yang disalin oleh Baiquni itu ternyata menampilkan Brigadir J masih bernyawa saat Ferdy Sambo tiba di rumah dinasnya.

Baca juga: Sidang Kasus Pembunuhan Brigadir J Usai, Ferdy Sambo Tinggalkan PN Jaksel

Sontak, hal itu membuat keduanya terkejut lantaran fakta yang ditampilkan di layar laptop Baiquni berbeda dengan apa yang disampaikan bos mereka, Ferdy Sambo.

Diketahui, berdasarkan keterangan Ferdy Sambo, Brigadir J sudah tewas saat dirinya tiba di rumah dinas. Tentu pengakuan ini langsung patah oleh rekaman CCTV tersebut.

Melihat rekaman CCTV itu, Arif Rachman Arifin yang juga menonton langsung menghubungi atasannya, Hendra Kurniawan.

Mereka pun sepakat untuk menghadap ke ruang kerja Ferdy Sambo di Mabes Polri untuk melaporkan temuan tersebut.

Pada Rabu (13/7/2022) pukul 20.00 WIB, Arif Rachman dan Hendra Kurniawan menghadap ke ruangan Ferdy Sambo.

Baca juga: Hakim Minta Jaksa Tanggapi Eksepsi Kuasa Hukum Ferdy Sambo pada Sidang Kamis Ini

Dengan emosi, Ferdy Sambo menanyakan siapa saja yang sudah melihat rekaman CCTV Brigadir J masih hidup.

Ia juga menanyakan di mana rekaman CCTV itu disimpan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Kode PAN soal Jatah Menteri ke Prabowo, Pengamat: Sangat Mungkin Dapat Lebih

Kode PAN soal Jatah Menteri ke Prabowo, Pengamat: Sangat Mungkin Dapat Lebih

Nasional
Pengamat Usul Anggota BPK Diseleksi Panitia Independen Agar Tak Dimanfaatkan Parpol

Pengamat Usul Anggota BPK Diseleksi Panitia Independen Agar Tak Dimanfaatkan Parpol

Nasional
KPU Tak Masalah Caleg Terpilih Dilantik Belakangan Usai Kalah Pilkada

KPU Tak Masalah Caleg Terpilih Dilantik Belakangan Usai Kalah Pilkada

Nasional
Zulhas: Katanya PAN Cuma Bisa Joget-joget, Eh Capres yang Menang Bisa Joget

Zulhas: Katanya PAN Cuma Bisa Joget-joget, Eh Capres yang Menang Bisa Joget

Nasional
Prabowo Bilang Ada Partai Klaim Sosok Bung Karno, Budiman Sudjatmiko: Bukan Diskreditkan PDI-P

Prabowo Bilang Ada Partai Klaim Sosok Bung Karno, Budiman Sudjatmiko: Bukan Diskreditkan PDI-P

Nasional
Ketua KPU: Caleg Terpilih Tak Perlu Mundur jika Maju Pilkada 2024

Ketua KPU: Caleg Terpilih Tak Perlu Mundur jika Maju Pilkada 2024

Nasional
Zulhas dan Elite PAN Temui Jokowi di Istana, Mengaku Tak Bahas Kursi Kabinet

Zulhas dan Elite PAN Temui Jokowi di Istana, Mengaku Tak Bahas Kursi Kabinet

Nasional
Demokrat Tak Khawatir Jatah Kursi Menteri, Sebut Prabowo Kerap Diskusi dengan SBY

Demokrat Tak Khawatir Jatah Kursi Menteri, Sebut Prabowo Kerap Diskusi dengan SBY

Nasional
PAN Lempar Kode soal Jatah Menteri, Demokrat: Prabowo yang Punya Hak Prerogatif

PAN Lempar Kode soal Jatah Menteri, Demokrat: Prabowo yang Punya Hak Prerogatif

Nasional
Zulhas Bawa 38 DPW PAN Temui Jokowi: Orang Daerah Belum Pernah ke Istana, Pengen Foto

Zulhas Bawa 38 DPW PAN Temui Jokowi: Orang Daerah Belum Pernah ke Istana, Pengen Foto

Nasional
Golkar, PAN dan Demokrat Sepakat Koalisi di Pilkada Kabupaten Bogor

Golkar, PAN dan Demokrat Sepakat Koalisi di Pilkada Kabupaten Bogor

Nasional
Ajakan Kerja Sama Prabowo Disebut Buat Membangun Kesepahaman

Ajakan Kerja Sama Prabowo Disebut Buat Membangun Kesepahaman

Nasional
Kubu Prabowo Ungkap Dirangkul Tak Berarti Masuk Kabinet

Kubu Prabowo Ungkap Dirangkul Tak Berarti Masuk Kabinet

Nasional
Pusat Penerbangan TNI AL Akan Pindahkan 6 Pesawat ke Tanjung Pinang, Termasuk Heli Anti-kapal Selam

Pusat Penerbangan TNI AL Akan Pindahkan 6 Pesawat ke Tanjung Pinang, Termasuk Heli Anti-kapal Selam

Nasional
Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim Baru Disetujui Demokrat, Gerindra-Golkar-PAN Belum

Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim Baru Disetujui Demokrat, Gerindra-Golkar-PAN Belum

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com