Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepala BNPB dan Wapres Akan Kunjungi Lokasi Terdampak Gempa di Banten, Besok

Kompas.com - 18/01/2022, 20:19 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Suharyanto menyatakan, dia akan berkunjung kembali ke Pandeglang, Banten untuk meninjau lokasi yang terdampak gempa bermagnitudo 6,6 di wilayah tersebut. Kunjungan itu akan dilakukan pada Kamis (20/1/2022) bersama dengan Wakil Presiden, Ma'ruf Amin.

"Besok hari Kamis, kami akan ke sana lagi dengan Bapak Wakil Presiden, kami sudah memberikan bantuan BSB (Bantuan Sosial Beras) di sana," kata Suharyanto dalam rapat kerja (raker) dengan Komisi VIII DPR, Selasa (18/1/2022).

Dia melanjutkan, berdasarkan data BNPB, wilayah yang paling terdampak gempa adalah Pandeglang. Sementara, wilayah Serang disebut mengalami kerusakan relatif.

Baca juga: Pemerintah Prioritaskan Perbaikan Sekolah Terdampak Gempa Pandeglang

"Bogor ada beberapa rumah, tetapi seperti Depok itu tidak ada," ujar dia.

Dia mengungkapkan, dampak gempa itu tidak menyebabkan korban jiwa. Namun, jumlah korban luka berat ada dua orang.

"Belum ada korban jiwa, hanya dua luka berat karena tertimpa genteng," kata dia.

Suharyanto menambahkan, tidak ada satu areal yang rusak bersamaan akibat gempa itu.

"Titik gempa di Kecamatan Sumur itu sama dengan kejadian pada 2018," ujar dia.

Diberitakan sebelumnya, sebanyak 1.699 unit rumah rusak di Kabupaten Pandeglang  akibat gempa tektonik pada Jumat lalu itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com