Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Uno Sebut Pegiat OK OCE Terbanyak Ada di Jakarta Barat

Kompas.com - 25/03/2019, 21:19 WIB
Christoforus Ristianto,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno menyatakan, Jakarta Barat adalah basis pegiat One Kecamatan One Entrepreneurship (OK OCE) terbanyak di DKI Jakarta. Ia berharap hal itu akan membuka peluang mencetak pengusaha pemula.

"Saya merinding Jakarta Barat adalah basis di mana para pegiat OK OCE-nya paling semangat. Dari 90 ribu pegiat OK OCE, banyak yang berdomisili di Jakarta Barat," ujar Sandiaga saat kampanye terbuka di Gelanggang Olahraga (GOR) Cendrawasih, Jakarta Barat, Senin (25/3/2019).

Baca juga: Mengapa Sandiaga Berani Lempar Janji Buyback Saham Indosat?

Hal itu terlihat dari surat izin usaha OK OCE yang ditemukan di seluruh wilayah DKI Jakarta didominasi pegiat usaha mikro kecil Jakarta Barat.

"Saya berharap semangat ini akan membuka satu peluang, yaitu mencetak pengusaha-pengusaha pemula baru yang akan membuka lapangan pekerjaan," ucapnya.

OK OCE, lanjut Sandiaga, ditargetkan mampu menciptakan dua juta lapangan pekerjaan baru. Target tersebut juga akan dibantu dengan program yang ia garap bersama Prabowo Subianto, yakni rumah siap kerja.

Baca juga: Sandiaga Janji Perbaiki Harga Tangkap Ikan bagi Nelayan di Jakarta Utara

Maka dari itu, tegas Sandiaga, OK OCE dan rumah siap kerja dinilai bisa menjadi solusi atasi pengangguran masyarakat di usia muda.

"Kita bisa pangkas 2 juta pengangguran selama lima tahun ke depan sehingga kita bisa memberikan solusi lapangan pekerjaan yang bisa kita hadirkan mulai dari Jakarta," paparnya.

Sandiaga hadir dalam kampanye terbuka di GOR Cendrawasih tersebut bersama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua DPD Partai Gerindra Muhammad Taufik.

Kompas TV AttaHalilintar, youtuber dengan lebih dari 12 juta subscriber terbanyak di Indonesia dan Asia Tenggara berbincang dengan calon wakil presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno. Pertemuan keduanya juga diunggah oleh di akun Instagram milik Sandiaga. Keduanya berbincang soal produk Indonesia yang bisa bersaing dengan produk-produk luar negeri. Sebelumnya, saat ulang tahun calon wakil presiden nomor urut 01, Ma’ruf Amin, beberapa waktu lalu, Atta Halilintar juga sempat bertemu dan mengucapkan selamat. Menurut Atta, sosok Ma'ruf Amin memiliki jasa dan menginspirasi santri santri dan berpengaruh untuk agama dan bangsa Indonesia. #Ma’rufAmin #AttaHalilintar#SandiagaUno
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Ditegur MK Tak Serius Ikuti Sidang, KPU Mengaku Punya Banyak Agenda

Nasional
Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Korlantas Sebut Pelat Khusus “ZZ” Terhindar Ganjil-Genap Jika Dikawal

Nasional
Polri Bentuk 10 Satgas Pengamanan untuk World Water Forum Ke-10 di Bali

Polri Bentuk 10 Satgas Pengamanan untuk World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional
Nurul Ghufron Sengaja Absen Sidang Etik di Dewas KPK, Beralasan Sedang Gugat Aturan ke MA

Nurul Ghufron Sengaja Absen Sidang Etik di Dewas KPK, Beralasan Sedang Gugat Aturan ke MA

Nasional
Korlantas Polri Ungkap Jasa Pemalsuan Pelat Khusus “ZZ”, Tarifnya Rp 55-100 Juta

Korlantas Polri Ungkap Jasa Pemalsuan Pelat Khusus “ZZ”, Tarifnya Rp 55-100 Juta

Nasional
Absen di Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin, Surya Paloh: Terus Terang, Saya Enggak Tahu

Absen di Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin, Surya Paloh: Terus Terang, Saya Enggak Tahu

Nasional
KPU Mulai Tetapkan Kursi DPRD, Parpol Sudah Bisa Berhitung Soal Pencalonan di Pilkada

KPU Mulai Tetapkan Kursi DPRD, Parpol Sudah Bisa Berhitung Soal Pencalonan di Pilkada

Nasional
PKB Jajaki Pembentukan Koalisi untuk Tandingi Khofifah di Jatim

PKB Jajaki Pembentukan Koalisi untuk Tandingi Khofifah di Jatim

Nasional
PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

PKB Bilang Sudah Punya Figur untuk Tandingi Khofifah, Pastikan Bukan Cak Imin

Nasional
KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

KPK Sita Gedung Kantor DPD Nasdem Milik Bupati Nonaktif Labuhan Batu

Nasional
MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

MA Kuatkan Vonis 5 Tahun Penjara Angin Prayitno Aji

Nasional
Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Soal Jokowi Jadi Tembok Tebal antara Prabowo-Megawati, Sekjen PDI-P: Arah Politik Partai Ranah Ketua Umum

Nasional
TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

TNI-Polri Bahas Penyalahgunaan Pelat Nomor Kendaraan yang Marak Terjadi Akhir-akhir Ini

Nasional
Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Andi Gani Ungkap Alasan Ditunjuk Jadi Penasihat Kapolri Bidang Ketenagakerjaan

Nasional
PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

PKB Siap Bikin Poros Tandingan Hadapi Ridwan Kamil di Pilkada Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com