Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Lebaran, Pemerintah Antisipasi Kenaikan Harga Beras, Daging Ayam, dan Daging Sapi

Kompas.com - 05/06/2018, 12:38 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita menyatakan pemerintah mewaspadai gejolak harga sejumlah komoditas pangan pokok menjelang hari raya Idul Fitri.

Pemerintah memastikan sudah mengambil sejumlah langkah antisipasi kenaikan harga.

Enggartiasto menuturkan, beberapa komoditas yang dimaksud adalah beras, daging ayam, dan telur ayam.

"Mohon bisa dipastikan (stabilitas harga) beras," kata Enggartiasto dalam rapat koordinasi lintas sektor di Mabes Polri, Selasa (5/6/2018).

Baca juga: Ini Langkah Kemendag Antisipasi Kenaikan Harga Pangan Jelang Lebaran

Enggartiasto menyatakan, seluruh pedagang beras di pasar tradisional diwajibkan untuk menjual beras kualitas medium dengan harga eceran tertinggi (HET) Rp 8.900 per kilogram.

Pemerintah dan Bulog, imbuh dia, tidak memasok beras untuk daerah yang telah memiliki pasokan beras kualitas medium dengan harga yang sudah ditentukan.

"(Daerah) yang belum siap dengan beras harga Rp 8.900 itu kami sudah koordinasi dengan Bulog untuk menggunakan cadangan beras pemerintah, disalurkan dengan marjin yang dianggap layak," ungkap Enggartiasto.

Oleh karena itu, Enggartiasto menyatakan pemerintah mengimbau agar seluruh pedagang menjual beras dengan kriteria dimaksud. Dengan demikian, pasokan terjaga dan harga tidak melambung.

"Harus dikontrol, dipastikan beras tersedia agar masyarakat lebih mudah mengakses," sebut Enggartiasto.

Baca juga: Antisipasi Kenaikan Harga Sebabkan Inflasi Terkendali Jelang Lebaran

Selain itu, tutur dia, yang harus diperhatikan pula adalah kecenderungan kenaikan harga daging ayam dan daging sapi. Menjelang Lebaran, harga daging ayam hingga saat ini masih fluktuatif.

Terkait hal ini, Enggartiasto mengatakan telah meminta kepada distributor untuk memasok daging ayam dan daging sapi beku ke pasar tradisional.

"Kami sediakan alternatif masyarakat bisa memeroleh daging beku yang di-supply Bulog maupun importir, supplier. (Daging sapi beku berasal) dari Australia dengan harga jual ditetapkan Rp 80.000 per kilogram. Ada pilihan daging segar dan daging beku," tutur Enggartiasto.

Kompas TV Penjualan parsel di Pasar Cikini belum sebaik tahun lalu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com