Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagai Pembukaan Asian Games, Gerindra Gelar Apel Konsolidasi Partai

Kompas.com - 20/09/2014, 17:19 WIB
Fathur Rochman

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Gerindra menggelar apel konsolidasi partai di lapangan Nusantara Polo Club, Jalan Raya Kranggan Jagorawi, Gunung Putri, Cibinong, Jawa Barat, Sabtu (20/9/2014). Prosesi pembukaan apel dimeriahkan dengan defile anggota legislatif terpilih seperti pembukaan Asian Games yang baru saja digelar di Korea Selatan, Jumat malam kemarin.

Pantauan Kompas.com, dalam defile tersebut itu diikuti oleh perwakilan dewan pimpinan daerah dan dewan pimpinan serta anggota DPR dan DPRD terpilih dari partai berlambang garuda tersebut. Mereka baris-berbaris mengikuti pemandu yang membawa papan nama sesuai kelompok barisan. Satu per satu barisan anggota DPRD terpilih per provinsi masuk ke dalam lapangan dan menempati posisi yang sudah diatur panitia.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon dan anggota DPR terpilih, Rachel Maryam, tampak berbaris dalam "kontingen" DPR RI. Demikian pula Aryo Puspito Setyaki Djojohadikusumo, keponakan Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto, berbaris dalam rombongan Fadli dan kawan-kawan.

Setelah semua peserta apel memasuki lapangan, Ketua Dewan Pembina sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memasuki lapangan upacara. Prabowo bertindak sebagai pembina upacara dalam apel ini.

Acara tersebut juga dimeriahkan oleh aksi marching band. Setelah itu, masing-masing perwakilan provinsi mulai berjalan mengelilingi lapangan. Saat tiba di depan panggung yang ditempati Prabowo, para peserta apel memberikan salam hormat serta melambaikan tangan, sambil terus berjalan melewati panggung tersebut.

Cuaca mendung dan gerimis tak mengganggu jalannya apel tersebut. Apel ini diikuti oleh 5.000 kader Gerindra, yang terdiri dari DPRD kabupaten, kota, provinsi, dan DPR RI yang berjumlah 2.183 kader. Apel ini dihadiri pula oleh ketua, sekretaris, dan bendahara, dari DPC dan DPD Partai Gerindra se-Indonesia, serta dewan pembina, dewan pakar, dewan sekretaris, dan sayap-sayap organisasi Partai Gerindra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Nasional
Pertamina Luncurkan 'Gerbang Biru Ciliwung' untuk Kembangkan Ekosistem Sungai

Pertamina Luncurkan "Gerbang Biru Ciliwung" untuk Kembangkan Ekosistem Sungai

Nasional
Kriminolog Nilai Penjudi Online Mesti Dipandang sebagai Pelaku Pidana

Kriminolog Nilai Penjudi Online Mesti Dipandang sebagai Pelaku Pidana

Nasional
Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

Nasional
Satgas Pangan Polri Awasi Impor Gula yang Masuk ke Tanjung Priok Jelang Idul Adha 2024

Satgas Pangan Polri Awasi Impor Gula yang Masuk ke Tanjung Priok Jelang Idul Adha 2024

Nasional
Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan 'Bargain'

Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan "Bargain"

Nasional
Sosiolog: Penjudi Online Bisa Disebut Korban, tapi Tak Perlu Diberi Bansos

Sosiolog: Penjudi Online Bisa Disebut Korban, tapi Tak Perlu Diberi Bansos

Nasional
KPK Hampir Tangkap Harun Masiku yang Nyamar Jadi Guru di Luar Negeri, tapi Gagal karena TWK

KPK Hampir Tangkap Harun Masiku yang Nyamar Jadi Guru di Luar Negeri, tapi Gagal karena TWK

Nasional
Minta Kemenag Antisipasi Masalah Saat Puncak Haji, Timwas Haji DPR: Pekerjaan Kita Belum Selesai

Minta Kemenag Antisipasi Masalah Saat Puncak Haji, Timwas Haji DPR: Pekerjaan Kita Belum Selesai

Nasional
Timwas Haji DPR RI Minta Kemenag Pastikan Ketersediaan Air dan Prioritaskan Lansia Selama Puncak Haji

Timwas Haji DPR RI Minta Kemenag Pastikan Ketersediaan Air dan Prioritaskan Lansia Selama Puncak Haji

Nasional
Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Nasional
Kontroversi Usulan Bansos untuk 'Korban' Judi Online

Kontroversi Usulan Bansos untuk "Korban" Judi Online

Nasional
Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Nasional
MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com