Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mentan Ingatkan Jokowi Tak Kurangi Fungsi Kementerian dalam Perampingan Kabinet

Kompas.com - 19/08/2014, 20:36 WIB
Sabrina Asril

Penulis


BOGOR, KOMPAS.com- Menteri Pertanian Suswono mendukung rencana perampingan kabinet yang diusulkan presiden terpilih Joko Widodo. Namun, dia mengingatkan agar Jokowi tidak menghapus fungsi dari kementerian-kementerian yang dileburkan.

"Pada prinsipnya begini, perampingan kementerian itu hal yang positif dalam rangka untuk efisiensi, sepanjang tetap kaya fungsi. Karena, kalau nanti ramping tetapi tidak tercover seluruh fungsi yang ada, ini kan juga cukup berbahaya," ujar Suswono seusai peresmian simbol perdamaian di Indonesia Peace and Security Center (IPSC), Sentul, Bogor, Selasa (19/8/2014).

Suswono mencontohkan, sebenarnya dulu Kementerian Kehutanan dan Kementerian Kelautan digabung ke dalam Kementerian Pertanian. Namun, karena adanya potensi kelautan yang begitu besar, akhirnya kementerian itu dibuat terpisah.

"Tapi kalau kemudian mau dirampingkan lagi, intinya pada sepanjang kaya fungsi dan semua ter-cover dengan organisasi yang baru, saya kira enggak ada masalah," kata Suswono.

Sebelumnya, Tim Transisi Jokowi-Jusuf Kalla tengah menyiapkan postur kabinet dalam pemerintahan baru. Salah satu yang dianalisis adalah jumlah kementerian. Tim Transisi Jokowi-JK menilai perlu ada peleburan kementerian dari yang sudah ada saat ini.

Kementerian yang diusulkan untuk dilebur itu antara lain Kementerian Pertanian serta Kementerian Kelautan dan Perikanan menjadi Kementerian Kedaulatan Pangan. Selain itu, ada pula Kementerian Perindustrian dan Kementerian Perdagangan yang diusulkan dilebur. Dengan adanya peleburan itu, Tim Transisi Jokowi-JK mengklaim negara bisa berhemat Rp 3,8 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polri Akan Cek dan Mitigasi Dugaan Data INAFIS Diperjualbelikan di 'Dark Web'

Polri Akan Cek dan Mitigasi Dugaan Data INAFIS Diperjualbelikan di "Dark Web"

Nasional
Ingin Duetkan Kaesang dengan Zita Anjani, PAN: Sudah Komunikasi

Ingin Duetkan Kaesang dengan Zita Anjani, PAN: Sudah Komunikasi

Nasional
Ada Tiga Anak Yusril, Ini Susunan Lengkap Kepengurusan Baru PBB

Ada Tiga Anak Yusril, Ini Susunan Lengkap Kepengurusan Baru PBB

Nasional
Polri Usut Dugaan Pidana Terkait Serangan 'Ransomware' di PDN

Polri Usut Dugaan Pidana Terkait Serangan "Ransomware" di PDN

Nasional
Siap Kembalikan Uang, SYL: Tetapi Berapa? Masa Saya Tanggung Seluruhnya...

Siap Kembalikan Uang, SYL: Tetapi Berapa? Masa Saya Tanggung Seluruhnya...

Nasional
Heru Budi: Rusunawa Marunda Bakal Dibangun Ulang, Minimal 2 Tower Selesai 2025

Heru Budi: Rusunawa Marunda Bakal Dibangun Ulang, Minimal 2 Tower Selesai 2025

Nasional
Pusat Data Nasional Diretas, Pengamat Sebut Kemekominfo-BSSN Harus Dipimpin Orang Kompeten

Pusat Data Nasional Diretas, Pengamat Sebut Kemekominfo-BSSN Harus Dipimpin Orang Kompeten

Nasional
SYL Mengaku Menteri Paling Miskin, Rumah Cuma BTN Saat Jadi Gubernur

SYL Mengaku Menteri Paling Miskin, Rumah Cuma BTN Saat Jadi Gubernur

Nasional
Uang dalam Rekening Terkait Judi Online Akan Masuk Kas Negara, Polri: Masih Dikoordinasikan

Uang dalam Rekening Terkait Judi Online Akan Masuk Kas Negara, Polri: Masih Dikoordinasikan

Nasional
Anak-anak Yusril Jadi Waketum, Bendahara, dan Ketua Bidang di PBB

Anak-anak Yusril Jadi Waketum, Bendahara, dan Ketua Bidang di PBB

Nasional
Satgas Judi Online Gelar Rapat Koordinasi Bareng Ormas Keagamaan

Satgas Judi Online Gelar Rapat Koordinasi Bareng Ormas Keagamaan

Nasional
MUI Dorong Satgas Pemberantasan Judi Online Bekerja Optimal

MUI Dorong Satgas Pemberantasan Judi Online Bekerja Optimal

Nasional
Saat SYL Singgung Jokowi Pernah Jadi Bawahannya di APPSI...

Saat SYL Singgung Jokowi Pernah Jadi Bawahannya di APPSI...

Nasional
MUI Apresiasi Rencana Kemenag Edukasi Calon Pengantin Terkait Bahaya Judi Online

MUI Apresiasi Rencana Kemenag Edukasi Calon Pengantin Terkait Bahaya Judi Online

Nasional
Pengadilan Tipikor Bakal Adili Lagi Perkara Hakim MA Gazalba Saleh

Pengadilan Tipikor Bakal Adili Lagi Perkara Hakim MA Gazalba Saleh

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com