Salin Artikel

Anies-Muhaimin Menang di TPS Ma'ruf Amin

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar menang di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 033, Taman Arcadia Mediterania, RW 14 RT 2, Tapos, Kota Depok.

Adapun TPS 033 merupakan tempat Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan istrinya serta kedua anaknya, Nayla Hanifah dan Natasya Nisaul Alfani, mencoblos pada Rabu (14/2/2024) pagi.

Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 033 Hagi Nugroho mengatakan, Anies dan Muhaimin unggul dengan perolehan 102 suara.

"Yang menang nomor 1 di sini pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin, 102 untuk nomor 1," kata Hagi, Rabu.

Sedangkan posisi kedua diperoleh oleh paslon 2 Prabowo-Gibran dengan perolehan 47 suara dan paslon 3 Ganjar-Mahfud dengan perolehan 33 suara.

Tercatat, total Daftar Pemilih Tetap (DPT) terdaftar di TPS 033 berjumlah 190. Namun, jumlah pemilih yang hadir berjumlah 186 dengan rincian DPK 11 orang, DPT 162 orang, dan tambahan DPTb 13 orang.

Penghitungan suara ini dimulai pukul 13.50 WIB dan selesai 14.42 WIB.

"Ada suara tidak sah 4, terdiri dari 2 suara tidak dicoblos, 1 suara dicoblos 3-3 nya, dan 1 suara di coblos 2 paslon," jelas Hagi.

Sebagai informasi, Wakil presiden Ma'ruf Amin mencoblos sekitar pukul 09.30 WIB pagi tadi.

Ma'ruf dan sang istri Wury Maruf Amin diketahui tiba di lokasi TPS pada pukul 09.16 WIB. Keduanya kompak menggunakan baju senada berwarna coklat.

Ma'ruf mengenakan setelah batik berwarna coklat dan hitam, celana hitam, dan peci hitam. Sedangkan Wury menggunakan gamis batik berwarna coklat dan jilbab berwarna cream.

Tercatat, ada lima surat suara yang diterima Ma'ruf, yaitu surat suara berwarna merah, kuning, biru, hijau, dan abu-abu.

Surat suara itu masing-masing menampilkan pasangan calon presiden dan wakil presiden, calon legislatif DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD kabupaten/kota.

https://nasional.kompas.com/read/2024/02/14/15415301/anies-muhaimin-menang-di-tps-maruf-amin

Terkini Lainnya

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

SYL Diduga Minta Uang ke Para Pegawai Kementan untuk Bayar THR Sopir hingga ART

Nasional
Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Delegasi DPR RI Kunjungi Swedia Terkait Program Makan Siang Gratis

Nasional
Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Hari Ke-11 Penerbangan Haji Indonesia, 7.2481 Jemaah Tiba di Madinah, 8 Wafat

Nasional
Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Ketua KPU Protes Aduan Asusila Jadi Konsumsi Publik, Ungkit Konsekuensi Hukum

Nasional
Sindir Bobby, PDI-P: Ada yang Gabung Partai karena Idealisme, Ada karena Kepentingan Praktis Kekuasaan

Sindir Bobby, PDI-P: Ada yang Gabung Partai karena Idealisme, Ada karena Kepentingan Praktis Kekuasaan

Nasional
Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Ajukan PK Lagi, Kilas Balik 'Cicak Vs Buaya Jilid 2'

Eks Kakorlantas Polri Djoko Susilo Ajukan PK Lagi, Kilas Balik "Cicak Vs Buaya Jilid 2"

Nasional
JK Singgung IKN, Proyek Tiba-tiba yang Tak Ada di Janji Kampanye Jokowi

JK Singgung IKN, Proyek Tiba-tiba yang Tak Ada di Janji Kampanye Jokowi

Nasional
Soal Peluang Ahok Maju Pilkada DKI atau Sumut, Sekjen PDI-P: Belum Dibahas, tetapi Kepemimpinannya Diakui

Soal Peluang Ahok Maju Pilkada DKI atau Sumut, Sekjen PDI-P: Belum Dibahas, tetapi Kepemimpinannya Diakui

Nasional
Dukung Jokowi Gabung Parpol, Projo: Terlalu Muda untuk Pensiun ...

Dukung Jokowi Gabung Parpol, Projo: Terlalu Muda untuk Pensiun ...

Nasional
PT Telkom Sebut Dugaan Korupsi yang Diusut KPK Berawal dari Audit Internal Perusahaan

PT Telkom Sebut Dugaan Korupsi yang Diusut KPK Berawal dari Audit Internal Perusahaan

Nasional
Solusi Wapres Atasi Kuliah Mahal: Ditanggung Pemerintah, Mahasiswa dan Kampus

Solusi Wapres Atasi Kuliah Mahal: Ditanggung Pemerintah, Mahasiswa dan Kampus

Nasional
Ketua KPU Bantah Dugaan Asusila dengan Anggota PPLN

Ketua KPU Bantah Dugaan Asusila dengan Anggota PPLN

Nasional
Soal Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, Sekjen PDI-P: DPP Dengarkan Harapan Rakyat

Soal Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, Sekjen PDI-P: DPP Dengarkan Harapan Rakyat

Nasional
DPR Pastikan Hasil Pertemuan Parlemen di WWF Ke-10 Akan Disampaikan ke IPU

DPR Pastikan Hasil Pertemuan Parlemen di WWF Ke-10 Akan Disampaikan ke IPU

Nasional
Komisi II Pertimbangkan Bentuk Panja untuk Evaluasi Gaya Hidup dan Dugaan Asusila di KPU

Komisi II Pertimbangkan Bentuk Panja untuk Evaluasi Gaya Hidup dan Dugaan Asusila di KPU

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke