Salin Artikel

Resmikan Posko Pemenangan di Sumbar, Muhaimin Targetkan Menang Besar di Kandang Prabowo

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar menargetkan kemenangan besar di Sumatera Barat, yang merupakan basis suara calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikannya, saat meresmikan posko pemenangan Anies-Muhaimin (Amin) di Padang, Sumatera Barat, Senin (4/12/2023) malam.

“Target kami masih mungkin dan sangat mungkin menjadi 80 persen. Itu kenapa? Karena no choice, pilihan Amin sesuai dengan aspirasi yang berkembang di Sumatera Barat,” ujar Muhaimin pada awak media.

Adapun dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 lalu, suara Prabowo dan Sandiaga Uno di Sumatera Barat menang telak atas Joko Widodo dan Ma’ruf Amin.

Kala itu, Prabowo-Sandiaga memperoleh 85,9 persen suara atau 2,88 juta. Sementara, Jokowi-Ma’ruf hanya mendapatkan 14,1 persen suara atau 407.761.

Meski demikian, Cak Imin bisa optimistis meraup suara maksimal di Sumbar. Ia menuturkan, dukungan pada Amin merata di 19 kabupaten/kota di Sumbar.

Namun, Padang menjadi salah satu kawasan prioritas karena jumlah penduduknya yang padat.

“Saya tadi di pasar ketemu orang. Orangnya bilang,’ Pak Muhaimin jangan lama-lama di sini. Di sini sudah kami beresin, semua (pilih) Amin,’” sebut dia.

Bagi Muhaimin, gerakan perubahan semakin besar di Sumatera Barat. Ia optimis bisa meraih kemenangan di wilayah tersebut.

“Insya Allah, kita yakin dan optimis para ketua-ketua adat, kiai, ulama, tokoh-tokoh masyarakat semuanya telah bergabung membawa kemenangan Amin,” imbuh dia.

https://nasional.kompas.com/read/2023/12/05/10232881/resmikan-posko-pemenangan-di-sumbar-muhaimin-targetkan-menang-besar-di

Terkini Lainnya

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Nasional
Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke