Salin Artikel

Macet Parah di Puncak Bogor, Satgas Covid-19: Pemerintah Tak Larang Berkegiatan, tapi...

JAKARTA, KOMPAS.com - Kemacetan parah terjadi di jalur utama destinasi wisata Puncak, Bogor, Jawa Barat pada periode libur long weekend 27-28 Februari 2022. Puluhan ribu orang terjebak macet di kawasan tersebut saat itu.

Menanggapi kerumunan warga tersebut, Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, pemerintah tidak melarang masyarakat berkegiatan di luar rumah asalkan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Masyarakat boleh beraktivitas termasuk bermobilisasi jika berkomitmen menjaga protokol kesehatan baik saat sebelum dalam perjalanan, maupun saat sampai tujuan," kata Wiku dalam konferensi pers secara virtual, Selasa (1/3/2022).

Namun, Wiku meminta masyarakat yang akan beraktivitas di luar rumah untuk mengatur skala prioritas. Misalnya, menunda perjalanan khususnya bagi kelompok rentan seperti lansia.

"Masyarakat dapat menghindari tempat-tempat kerumunan untuk dikunjungi serta menunda perjalanan khususnya bagi lansia sebagai kelompok rentan," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, kemacetan terjadi di sejumlah titik di jalur puncak Bogor, mulai dari wilayah Cisarua sampai Megamendung Gunung Mas, atau dari Kebun Teh menuju Taman Safari.

Dilansir dari Kompas Regional, Senin (28/2/2022), Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menuturkan bahwa faktor utama penyebab kemacetan dapat terjadi disebabkan peningkatan jumlah kendaraan akibat libur panjang, ditambah jalur yang relatif sempit untuk menampung seluruh kendaraan yang melintas.

Selain itu, terdapat juga kendaraan mogok di jalur yang sempit sehingga kemacetan lalu lintas semakin parah.

"Kebetulan mungkin karena libur panjang ya, terus volume kendaraan roda dua dan empat meningkat dan tadi siang (Minggu) sekitar jam 2 ada mobil mogok di enam titik yang berbeda, jadi terjadi penyempitan;" ucap Iman.

"Jalur ke atas ini kan ada dua lajur, nah karena yang mobil mogok itu memakan sebagian lajur ke arah atas sehingga ada kendaraan yang melambung untuk melewati mobil mogok itu," kata ia melanjutkan.

Di samping itu, Iman juga menjelaskan bahwa kepadatan lalu lintas terjadi karena wisatawan yang mengendarai sepeda motor banyak berhenti di bahu jalan sehingga menghambat arus pergerakan kendaraan.

"(Motor membludak) Iya itu juga karena memang lumayan banyak. Dan kebetulan dekat ke arah mobil mogok itu, sehingga penyempitan tak terhindarkan dan membuat kemacetan yang cukup lama," ucapnya.

https://nasional.kompas.com/read/2022/03/01/21033971/macet-parah-di-puncak-bogor-satgas-covid-19-pemerintah-tak-larang

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke