Salin Artikel

Elektabilitas Ganjar Imbangi Prabowo, Pengamat Nilai Ini Hasil Kerja Relawan

Adapun kerja politik itu menurut Ujang, dilakukan oleh tim relawan Ganjar yang sudah mendeklarasikan diri di sejumlah daerah.

"Para relawannya, termasuk Sahabat Ganjar yang bergerak. Bahkan membagi-bagikan sembako kepada orang-orang yang tidak mampu di banyak daerah," kata Ujang saat dihubungi Kompas.com, Kamis (21/10/2021).

Atas penilaian tersebut, Ujang mengaku tak heran apabila elektabilitas politisi PDI-P itu kini seimbang dengan Ketua Umum Partai Gerindra yang juga mantan lawan politik Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut.

Kerja-kerja politik itu dinilai mampu mendongkrak elektabilitas Ganjar untuk Pilpres 2024.

Di sisi lain, Ujang berpandangan bahwa Prabowo saat ini tidak disibukkan dengan kerja-kerja politik dalam rangka pencalonan presiden dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Di saat yang sama, Pak Prabowo kelihatannya masih fokus membentuk Komcad (Komponen Cadangan) dan jarang melakukan kerja-kerja politik," kata dia. 

Kendati demikian, Ujang menilai, Gerindra tidak akan terpengaruhi oleh hasil lembaga survei, terlebih ketika hasil menunjukkan elektabilitas Ganjar menyaingi Prabowo.

Sebab, menurut dia, Gerindra tetap berpegang teguh untuk mendorong Prabowo maju dalam Pilpres 2024.

"Gerindra tetap akan paksakan Prabowo jadi capres. Apa pun risikonya, Prabowo tetap capres Gerindra untuk 2024," kata dia.

Lebih lanjut, Ujang menilai bahwa hasil survei akan berpengaruh terhadap persepsi publik dalam Pilpres 2024.

Asalkan, kata dia, survei tersebut bersifat obyektif dan bukan pesanan dari elite atau tokoh capres.

Diberitakan sebelumnya, hasil survei lembaga survei Litbang Kompas menunjukkan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo memiliki persentase elektabilitas yang sama dalam survei capres untuk Pemilu 2024.

Dikutip dari Kompas.id, Menteri Pertahanan dan Gubernur Jateng itu memiliki persentase yang sama, yaitu 13,9 persen.

Dengan hasil ini, Prabowo dan Ganjar sama-sama menduduki posisi pertama dan kedua dalam survei capres untuk Pemilu 2024.

Sementara itu, posisi ketiga diduduki oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan persentase 9,6 persen.

Adapun survei Litbang Kompas dilakukan pada 26 September hingga 9 Oktober 2021 melalui wawancara tatap muka. Survei dilakukan terhadap 1.200 responden di 34 provinsi.

https://nasional.kompas.com/read/2021/10/21/13264991/elektabilitas-ganjar-imbangi-prabowo-pengamat-nilai-ini-hasil-kerja-relawan

Terkini Lainnya

KPK Usut Dugaan Pengadaan Barang dan Jasa Fiktif di PT Telkom Group, Kerugian Capai Ratusan Miliar

KPK Usut Dugaan Pengadaan Barang dan Jasa Fiktif di PT Telkom Group, Kerugian Capai Ratusan Miliar

Nasional
Anggota DPR Sebut Pembubaran People’s Water Forum Coreng Demokrasi Indonesia

Anggota DPR Sebut Pembubaran People’s Water Forum Coreng Demokrasi Indonesia

Nasional
Namanya Disebut Masuk Bursa Pansel Capim KPK, Kepala BPKP: Tunggu SK, Baru Calon

Namanya Disebut Masuk Bursa Pansel Capim KPK, Kepala BPKP: Tunggu SK, Baru Calon

Nasional
Tutup Forum Parlemen WWF, Puan Tekankan Pentingnya Ketahanan Air

Tutup Forum Parlemen WWF, Puan Tekankan Pentingnya Ketahanan Air

Nasional
Singgung Kenaikan Tukin, Jokowi Minta BPKP Bekerja Lebih Baik

Singgung Kenaikan Tukin, Jokowi Minta BPKP Bekerja Lebih Baik

Nasional
Kembangkan Energi Terbarukan di RI dan Internasional, Pertamina NRE Gandeng Masdar

Kembangkan Energi Terbarukan di RI dan Internasional, Pertamina NRE Gandeng Masdar

Nasional
MK Tolak Gugatan PPP soal Perpindahan 21.000 Suara ke Partai Garuda di 4 Dapil

MK Tolak Gugatan PPP soal Perpindahan 21.000 Suara ke Partai Garuda di 4 Dapil

Nasional
Paparkan Hasil Forum Parlemen WWF, Puan Sebut Isu Air Akan Jadi Agenda Prioritas

Paparkan Hasil Forum Parlemen WWF, Puan Sebut Isu Air Akan Jadi Agenda Prioritas

Nasional
MK Tolak Gugatan PPP Terkait Hasil Pileg Dapil Jabar

MK Tolak Gugatan PPP Terkait Hasil Pileg Dapil Jabar

Nasional
Sidang Asusila Ketua KPU, Anggota Komnas HAM dan Perempuan Jadi Ahli

Sidang Asusila Ketua KPU, Anggota Komnas HAM dan Perempuan Jadi Ahli

Nasional
Belanja Negara Makin Besar, Jokowi Minta BPKP Inovasi Gunakan Teknologi Digital

Belanja Negara Makin Besar, Jokowi Minta BPKP Inovasi Gunakan Teknologi Digital

Nasional
Pegawai Protokol Kementan hingga Pihak Swasta Jadi Saksi Sidang Kasus Korupsi SYL

Pegawai Protokol Kementan hingga Pihak Swasta Jadi Saksi Sidang Kasus Korupsi SYL

Nasional
Ketua KPK Ogah Tanggapi Masalah Ghufron Laporkan Dewas ke Bareskrim

Ketua KPK Ogah Tanggapi Masalah Ghufron Laporkan Dewas ke Bareskrim

Nasional
KPU Sebut Upaya PPP Tembus Parlemen Kandas Sebab Gugatan Banyak Ditolak MK

KPU Sebut Upaya PPP Tembus Parlemen Kandas Sebab Gugatan Banyak Ditolak MK

Nasional
Dugaan Rayu PPLN, Ketua KPU Hadiri Sidang DKPP Bareng Korban

Dugaan Rayu PPLN, Ketua KPU Hadiri Sidang DKPP Bareng Korban

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke