Salin Artikel

Kembangkan Desa Wisata Khas Durian, Mendes Akan Panggil Kepala Desa se-Wonosalam ke Jakarta

KOMPAS.com – Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes) Abdul Halim Iskandar mengungkapkan rasa bangganya atas berkembangnya buah durian menjadi andalan Kabupaten Jombang.

"Saya akan memanggil para Kepala Desa di Wonosalam ke Jakarta untuk diberi pelatihan penguatan BUMDes agar Wonosalam bisa jadi ikon wisata di Jombang," ungkapnya.

Hal itu dia katakan dalam acara pesta panen duren Kenduri Durian (Kenduren) Wonosalam 2020 di Lapangan Olahraga Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Minggu siang (8/3/2020).

Adapun, menteri yang akrab disapa Gus Menteri ini datang untuk memenuhi undangan Bupati Jombang Mundjidah Wahab pada yang perhelatan bertajuk “Kenduren Durian Wonosalam Tahun 2020, Dari Desa untuk Indonesia”.

Pada penyelenggaraannya, Abdul turun langsung memberi arahan Kirab Tumpeng Durian dari Sembilan desa di Kecamatan Wonosalam.

Pada arahannya, dia pun meminta tumpeng memasuki Lapangan Wonosalam usai dikirab dari Kantor Kecamatan Wonosalam.

Secara spontan, dia juga mengajak ribuan warga yang hadir untuk selawatan untuk mengiiringi Kirab Tumpeng Durian asli dari Wonosalam ini.

Sementara itu, Mundjidah mengatakan, Kenduren tahun ini dimeriahkan dengan 2020 biji durian yang disusun menjadi tumpeng raksasa.

"Saya bersyukur hasil bumi Wonosalam, tidak hanya durian tapi juga manggis dan alpukat melimpah ruah tahun ini," kata Mundjidah seperti keterangan tertulis yang diterima Kompas.com.

Adapun, turut hadir Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, anggota DPR, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Tokoh Masyarakat Jombang.

Tak hanya itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa pun dijadwalkan akan menghadiri acara tahunan ini.

Kemeriahan Kenduren Wonosalam 2020

Tak kalah meriah dengan tahun ini, ajang yang sama tahun lalu juga dihadiri ribuan orang yang bukan hanya dari Jombang, tapi juga kota lain di Jawa Timur.

Selain memiliki beragam festival, daya tarik acara ini, yaitu tumpeng raksasa durian.

Tumpeng raksasa durian ini disusun menyesuaikan jumlah tahun pelaksanaan Kenduren ini, misalnya tahun ini 2020.

Pada saat kegiatan berlangsung, tumpeng durian ini pun disambut masyarakat yang sudah menantikannya saat dikeluarkan panitia ke tengah lapangan.

Penantian itu pun terbayar lunas mengingat pesta gerebek durian yang dimulai pukul 10.00 WIB ini membawa 2020 buah durian yang akan dibagikan secara gratis.

Perlu diketahui, buah durian merupakan buah khas yang kini menjadi ikon kawasan wisata di Kecamatan Wonosalam.

Adapun, berikut rangkaian kegiatan Kenduren Wonosalam 2020.

1.Tanam 100 Durian Bido di PD Panglungan

Acara ini digelar Minggu, 12 Januari 2020 atas kerjasama antara AKPH Kec. Wonosalam, KTNA Wonosalam, dan PD Panglungan.

2. Kontes Durian Lokal di De Durian Park pada 1 Maret 2020

3. Gowesdurian Bikecamp di De Durian Park yang berlangsung pada 29 Februari – 01 Maret 2020 nih.

4. Explore Galengdowo

Bukan cuma duren aja nih, buat yang ingin berwisata di Air Terjun Pengajaran sambil belajar tentang susu sapi dan salak pondoh yang digelar Minggu, 1 Maret 2020.

5. Senam dan Jalan Sehat pada tanggal 6 Maret di Lapangan Kecamatan Wonosalam.

6. Kartolo CS Ludrukan di Kampoeng Djawi, Wonosalam pada Sabtu 7 Maret 2020.

7. Wonosalam Expo

Expo akan ini memamerkan produk Usaha Kecil Menengah di Kecamatan Wonosalam, seperti kerajinan, makanan hingga aneka minuman khas yang digelar 7-8 Maret 2020.

8. Festival Kopi produksi asli Wonosalam pada 7-8 Maret 2020

9. Festival Jaranan di Lapangan Wonosalam tanggal 7 Maret 2020.

10. Kirab Tumpeng Durian 9 Desa dan Syukuran Tumpeng Durian

Kirab Tumpeng Durian 9 Desa!, yaitu kirab tumpeng raksasa dari beragam durian asli Wonosalam dari Kantor Kecamatan Wonosalam sampai ke Lapangan Wonosalam.

https://nasional.kompas.com/read/2020/03/08/19081821/kembangkan-desa-wisata-khas-durian-mendes-akan-panggil-kepala-desa-se

Terkini Lainnya

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Menlu Retno Laporkan Hasil Kunjungan ke Vietnam ke Jokowi

Nasional
Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum 'Move On'

Gugatan di PTUN Jalan Terus, PDI-P Bantah Belum "Move On"

Nasional
Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Menlu Singapura Temui Jokowi, Bahas Kunjungan PM untuk Leader's Retreat

Nasional
Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Hasto Sebut Ganjar dan Mahfud Akan Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercedes-Benz dari Harvey Moies

Nasional
Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Gerindra Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju ke Pilkada Sulteng

Nasional
Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Tepati Janji, Jokowi Kirim Mobil Listrik ke SMK 1 Rangas Sulbar

Nasional
Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024

Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024

Nasional
Kekuatan Koalisi Vs Oposisi jika PDI-P dan PKS Tak Merapat ke Prabowo-Gibran

Kekuatan Koalisi Vs Oposisi jika PDI-P dan PKS Tak Merapat ke Prabowo-Gibran

Nasional
Soal Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra Sebut Sudah Komunikasi dengan Puan

Soal Pertemuan Prabowo-Megawati, Gerindra Sebut Sudah Komunikasi dengan Puan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke