Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Instruksikan Kapolda Papua Pastikan Apa yang Terjadi di Tolikara

Kompas.com - 25/04/2016, 21:37 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Polri Jenderal Pol Badrodin Haiti mengatakan, tidak ada bentrok berdarah di Tolikara, Papua, seperti yang dirilis Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Badrodin mengaku, sudah mengecek informasi itu ke Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw.

"Pertama saya tanya Kapoldanya, dia belum bisa memastikan benar atau tidak. Tapi Kapolresnya sudah ditanya, dia bilang enggak ada," ujar Kapolri di Istana, Jakarta, Senin (25/4/2016).

Meski demikian, ia tidak menampik informasi perihal ada kericuhan antarwarga. Ricuh itu disebabkan ada kampung yang tidak terima dengan pembagian jatah program kesejahteraan dari pemerintah.

(baca: Kapolda Papua Bantah Ada Konflik hingga Pembakaran di Tolikara)

"Memang ada terjadi ricuh tanggal 9 April itu saat pembagian jatah program dari pemerintah. Masing-masing kampung berbeda, ada yang jumlah penduduk besar, ada yang sedikit. Pembagiannya dibedakan," ujar dia.

Ia pun tidak mempersoalkan beredarnya informasi yang salah terkait peristiwa di Tolikara. Sebab, lokasi yang dimaksud memang berada jauh di pedalaman dan sulit diakses.

Kapolri juga telah meminta Kapolda Papua untuk mengecek sekali lagi apa yang sebenarnya terjadi di Tolikara.

Ia akan meminta laporan lengkapnya dalam waktu dekat. Termasuk soal apakah benar ada warga yang tewas akibat kericuhan itu atau tidak.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho sebelumnya mengaku hanya meneruskan informasi dari Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tolikara Feri Kagoya.

Sutopo mengaku beberapa kali menghubungi Feri untuk mengetahui langsung kebenaran kabar itu. (baca: BNPB Bingung Sikapi Laporan BPBD soal Konflik di Tolikara)

"Dijelaskan bahwa laporan tersebut benar. Saat saya tanyakan mengapa di media tidak ada yang memberitakan, padahal kejadiannya sejak 9 April hingga sekarang, jawabnya karena lokasinya jauh, sehingga media tidak tahu," ujar Sutopo.

Dengan adanya laporan itu, posko BNPB membuat laporan ke pimpinan. Untuk kedua kalinya, Sutopo menghubungi Feri untuk meminta perkembangan konflik di Tolikara.

Feri, kata Sutopo, mengatakan bahwa konflik masih terjadi karena masih ada dendam antara kedua belah pihak.

Disebutkan, konflik tersebut menewaskan satu orang, 17 orang luka berat, 15 orang luka ringan dan 95 rumah terbakar. (baca: 95 Rumah Terbakar akibat Konflik di Tolikara, 1 Orang Tewas)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

Nasional
Mengintip Kecanggihan Kapal Perang Perancis FREMM Bretagne D655 yang Bersandar di Jakarta

Mengintip Kecanggihan Kapal Perang Perancis FREMM Bretagne D655 yang Bersandar di Jakarta

Nasional
Selain Rakernas, PDI-P Buka Kemungkinan Tetapkan Sikap Politik terhadap Pemerintah Saat Kongres Partai

Selain Rakernas, PDI-P Buka Kemungkinan Tetapkan Sikap Politik terhadap Pemerintah Saat Kongres Partai

Nasional
Korban Dugaan Asusila Sempat Konfrontasi Ketua KPU saat Sidang DKPP

Korban Dugaan Asusila Sempat Konfrontasi Ketua KPU saat Sidang DKPP

Nasional
Covid-19 di Singapura Naik, Imunitas Warga RI Diyakini Kuat

Covid-19 di Singapura Naik, Imunitas Warga RI Diyakini Kuat

Nasional
WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

Nasional
Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com