Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polri dan BNN Belum Pastikan Ada Anggota DPR yang Ditangkap Kasus Narkoba

Kompas.com - 24/02/2016, 15:48 WIB
Indra Akuntono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti belum dapat memastikan informasi mengenai adanya anggota DPR yang ditangkap karena kasus narkoba dalam penggerebekan di Perumahan Kostrad, Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Selasa (23/2/2016).

Penggerebekan itu dilakukan oleh tim Intel Kostrad dan POM Kostrad.

"Saya enggak tahu, tanya Kapolda Metro," kata Badrodin, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (24/2/2016).

Badrodin mengaku telah mendapat informasi mengenai sejumlah orang yang ditangkap terkait kasus narkoba dalam penggerebekan yang dilakukan Kostrad.

Tapi ia tidak mengetahui apakah di antara orang yang ditangkap itu terdapat politisi atau anggota DPR.

Badrodin menyatakan bahwa penegakan hukum atas kasus narkoba tidak akan pandang bulu. Ia juga memastikan tidak akan ada perlakuan istimewa untuk tersangka kasus narkoba.

"Siapapun yang melanggar pasti ditindak," ujarnya.

Di lokasi yang sama, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen (Pol) Budi Waseso juga tidak memberi jawaban tegas saat dikonfirmasi adanya anggota DPR yang ditangkap dalam kasus narkoba.

Menurut Budi, hasil penggeledahan yang dilakukan Kostrad telah dilimpahkan ke kepolisian.

"Tentunya kalau itu terbukti kan ada dari internalnya, masalah kode etik dan aturan-aturan yang mengikat. Secara hukum ya saya kira berlaku sama," ucap Budi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com