Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Menang? Prabowo dan Ical Harus Cari Cawapres seperti Jokowi

Kompas.com - 16/04/2014, 19:17 WIB
Ihsanuddin

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Pengamat politik dari Universitas Paramadina, Hendri Satrio, mengatakan, bakal calon presiden dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dan bakal calon presiden dari Partai Golkar, Aburizal Bakrie, harus mencari pendamping dengan kriteria mirip bakal calon presiden dari PDI Perjuangan, Joko Widodo. Menurutnya, hal ini perlu dipertimbangkan jika keduanya ingin menyaingi Jokowi. Tiga nama ini diprediksi akan maju dalam Pemilihan Presiden 2014.

Hendri menilai, Prabowo dan Ical sudah memiliki kriteria sebagai seorang pemimpin serta memiliki partai yang cukup kuat dan visi misi yang baik. Akan tetapi, menurut Hendri, keduanya tidak memiliki kesederhanaan, yang tengah digemari publik saat ini. Hal ini yang dianggapnya menjadi keunggulan Jokowi.  

"Mudah sekali kalau Prabowo dan Ical mau bersaing, cari saja cawapres seperti Jokowi, pasti akan sangat membantu," kata Hendri, di Jakarta, Rabu (16/4/2014) siang.

Menurut Hendri, tipikal pemimpin yang disukai masyarakat saat ini adalah yang mampu menunjukkan sifat kerakyatannya, mau turun ke lapangan, dan terlihat bekerja. Sementara, gaya yang ditampilkan Prabowo dan Ical dinilainya masih sangat elitis dan berjarak dengan rakyat. 

"Jadi, cawapres seperti itu untuk melengkapi kekurangan mereka yang tidak memiliki apa yang sekarang sedang menjadi tren politik di masyarakat," ujar Hendri.

Sejumlah nama yang dianggapnya memiliki karakter mendekati Jokowi, di antaranya, Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan dan Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan. Selain itu, politisi Golkar, Jusuf Kalla, juga dinilainya sebagai sosok yang kerap turun dan mau berbaur dengan masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

TNI AL Latihan Pendaratan Amfibi di Papua Barat, Libatkan 4 Kapal Perang

Nasional
Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Tengah Fokus Urus Pilkada, Cak Imin Bilang Jatim Bakal Ada Kejutan

Nasional
Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Targetkan Sertifikasi 126 Juta Bidang Tanah, Jokowi: Presiden Baru Tinggal Urus Sisanya, Paling 3-6 Juta

Nasional
BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

BNPT Apresiasi 18 Pengelola Objek Vital Strategis dan Transportasi

Nasional
Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Kemenpan-RB Harapkan Pendaftaran CASN Segera Dibuka, Instansi Diminta Kebut Isi Rincian Formasi

Nasional
Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

Pimpinan MPR Minta Pemerintah Tak Ragu Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Penyidik KPK Bawa 3 Koper dan 1 Ransel Usai Geledah Ruangan Kesetjenan DPR

Nasional
Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Hakim MK Ceramahi Kuasa Hukum Partai Aceh karena Telat Revisi Permohonan

Nasional
Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Beri Pesan ke Timnas U-23, Wapres: Lupakan Kekalahan dari Uzbekistan, Kembali Semangat Melawan Irak

Nasional
KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

KPK Sebut Bupati Mimika Akan Datang Menyerahkan Diri jika Punya Iktikad Baik

Nasional
Jokowi: 'Feeling' Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Jokowi: "Feeling" Saya Timnas U-23 Bisa Masuk Olimpiade

Nasional
Tolak PKS Merapat ke Prabowo, Gelora Diduga Khawatir soal Jatah Kabinet

Tolak PKS Merapat ke Prabowo, Gelora Diduga Khawatir soal Jatah Kabinet

Nasional
PKS Pertimbangkan Wali Kota Depok Maju Pilkada Jabar

PKS Pertimbangkan Wali Kota Depok Maju Pilkada Jabar

Nasional
Jemaah Umrah Indonesia Diizinkan Masuk Arab Saudi Lebih Cepat

Jemaah Umrah Indonesia Diizinkan Masuk Arab Saudi Lebih Cepat

Nasional
Pemerintahan Prabowo-Gibran Diprediksi Mirip Periode Kedua Jokowi

Pemerintahan Prabowo-Gibran Diprediksi Mirip Periode Kedua Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com