Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bakal Naik Bintang Tiga, Tak Berarti Badrodin Haiti Jadi Kapolri

Kompas.com - 02/08/2013, 12:04 WIB
Sabrina Asril

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Asisten Operasi Kapolri Irjen Badrodin Haiti akan menduduki jabatan barunya sebagai Kepala Badan Pemeliharaan dan Keamanan Polri, menggantikan Komjen Oegroseno yang kini menjabat Wakil Kepala Polri.

Badrodin pun akan naik pangkat menjadi Komjen setelah resmi dilantik sebagai Kabaharkam. Anggota Komisi III DPR Martin Hutabarat mengatakan, penunjukan Badrodin ini tak mengejutkan. Namun, kenaikan pangkat Badrodin, menurutnya, tak serta merta menjadikan jalannya mulus menuju Tribrata I. Seperti diketahui, nama Badrodin masuk daftar calon Kapolri yang akan menggantikan Jenderal Timur Pradopo.

"Pengangkatan ini sudah tidak terlalu mengejutkan bagi Komisi III. Hanya, kalau untuk menjadi Kapolri, masih belum dapat diprediksi," ujar Martin, di Jakarta, Jumat (2/8/2013). 

Selain itu, politisi Partai Gerindra ini mengatakan, pengangkatan Badrodin menjadi jenderal bintang tiga tak mengejutkan jika melihat prestasinya yang merupakan lulusan terbaik AKPOL 1987.

Dalam rapat Komisi III beberapa waktu lalu yang membahas kelancaran arus mudik di Pantura, Badrodin juga dipercaya mewakili Kapolri memimpin beberapa Kapolda untuk menghadapi DPR.

"Di situ sudah terlihat tanda-tanda kepemimpinannya," katanya. 

Saat ditanya peluang Badrodin menjadi Kapolri selanjutnya, Martin mengaku belum bisa memprediksi. Pasalnya, kata Martin, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sangat tertutup dan mudah berubah pandangannya soal calon Kapolri.

"Sehingga tidak mudah memperkirakannya. Tapi Badorin adalah seorang calon Kapolri yang potensial," ujar Martin.

Skenario lainnya, menurut Martin, Presiden bisa saja berubah pikiran dan mencalonkan Oegroseno yang kini menjadi Wakil Kapolri. "Kalau demikian, maka Badrodin akan semakin terbuka peluangnya menjadi Wakapolri," kata dia.

Seperti diberitakan,  Inspektur Jenderal Badrodin Haiti akan menggantikan posisi Komisaris Jenderal Oegroseno sebagai Kepala Badan Pemeliharaan dan Keamanan Polri. Dengan jabatan barunya, Badrodin akan naik pangkat menjadi Komjen. Kenaikan pangkatnya kemudian dikaitkan dengan bursa pencalonan Kapolri yang akan bergulir dalam waktu dekat.

Jika melihat perjalanan Timur Pradopo, ia juga menjabat Kabaharkam, setelah dimutasi dari jabatannya sebagai Kapolda Metro Jaya. Jabatan Kabaharkam hanya diembannya dalam hitungan jam, sebelum akhirnya ditunjuk sebagai Kapolri dan naik pangkat menjadi Jenderal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menparekraf Ikut Kaji Pemblokiran 'Game Online' Mengandung Kekerasan

Menparekraf Ikut Kaji Pemblokiran "Game Online" Mengandung Kekerasan

Nasional
Jokowi di NTB Saat Buruh Aksi May Day, Istana: Kunker Dirancang Jauh-jauh Hari

Jokowi di NTB Saat Buruh Aksi May Day, Istana: Kunker Dirancang Jauh-jauh Hari

Nasional
Jokowi di NTB Saat Massa Buruh Aksi 'May Day' di Istana

Jokowi di NTB Saat Massa Buruh Aksi "May Day" di Istana

Nasional
Seorang WNI Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Everest

Seorang WNI Meninggal Dunia Saat Mendaki Gunung Everest

Nasional
Kasus Korupsi SYL Rp 44,5 Miliar, Bukti Tumpulnya Pengawasan Kementerian

Kasus Korupsi SYL Rp 44,5 Miliar, Bukti Tumpulnya Pengawasan Kementerian

Nasional
Keterangan Istri Brigadir RAT Beda dari Polisi, Kompolnas Tagih Penjelasan ke Polda Sulut

Keterangan Istri Brigadir RAT Beda dari Polisi, Kompolnas Tagih Penjelasan ke Polda Sulut

Nasional
Jokowi: Selamat Hari Buruh, Setiap Pekerja adalah Pahlawan

Jokowi: Selamat Hari Buruh, Setiap Pekerja adalah Pahlawan

Nasional
Pakai Dana Kementan untuk Pribadi dan Keluarga, Kasus Korupsi SYL Disebut Sangat Banal

Pakai Dana Kementan untuk Pribadi dan Keluarga, Kasus Korupsi SYL Disebut Sangat Banal

Nasional
'Brigadir RAT Sudah Kawal Pengusaha 2 Tahun, Masa Atasan Tidak Tahu Apa-Apa?'

"Brigadir RAT Sudah Kawal Pengusaha 2 Tahun, Masa Atasan Tidak Tahu Apa-Apa?"

Nasional
Prabowo: Selamat Hari Buruh, Semoga Semua Pekerja Semakin Sejahtera

Prabowo: Selamat Hari Buruh, Semoga Semua Pekerja Semakin Sejahtera

Nasional
Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh

Peringati Hari Buruh Internasional, Puan Tekankan Pentingnya Perlindungan dan Keadilan bagi Semua Buruh

Nasional
Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Pertamina Bina Medika IHC dan Singhealth Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan

Nasional
Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDI-P Usai Dilantik Presiden

Nasional
Daftar Aliran Uang Kementan ke SYL dan Keluarga: 'Skincare' Anak, Ultah Cucu, hingga Bulanan Istri

Daftar Aliran Uang Kementan ke SYL dan Keluarga: "Skincare" Anak, Ultah Cucu, hingga Bulanan Istri

Nasional
Jokowi dan Mentan Amran Sulaiman Bersepeda Bareng di Mataram

Jokowi dan Mentan Amran Sulaiman Bersepeda Bareng di Mataram

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com