Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies Tiba di Indonesia Malam Ini Usai Naik Haji, Dijemput AHY

Kompas.com - 11/07/2023, 17:10 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan beserta rombongan keluarga akan tiba di Indonesia malam ini. Anies beserta keluarganya telah mengakhiri rangkaian ibadah haji mereka.

Dalam keterangan yang diterima, Anies berangkat dari Bandara King Abdul Azis, Jeddah pada Selasa (11/7/2023) pagi waktu setempat.

Anies dan keluarga dijadwalkan tiba di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta (Soetta) sekitar pukul 23.55 WIB.

“Insyaallah kami akan kembali ke Indonesia, mohon doanya agar diberikan kelancaran dan keselamatan sampai Tanah Air,” ujar Anies.

Baca juga: Puan Ungkap Buat Kesepakatan dengan Anies Saat Bertemu di Tanah Suci

Adapun Anies beserta keluarga melaksanakan ibadah haji sejak tanggal 22 Juni 2023 lalu. Anies juga melakukan berbagai kunjungan dan ziarah di Arab Saudi.

Misalnya seperti menghadiri undangan Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi Muhammad bin Salman al-Saud di Istana Mina, bertemu dengan Sekjen Liga Muslim Dunia Syeikh Dr Muhammad bin Abdulkarim Al-Isa, bersilaturahmi dengan pimpinan Masjid Nabawi, mengunjungi Museum Rasulullah di Madinah, mendaki Jabal Nur dan napak tilas di Gua Hira, hingga berziarah ke Makam Rasulullah SAW.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan menjemput Anies di Bandara Soetta.

Baca juga: Jika Bukan AHY Pendamping Anies di Pilpres 2024, Siapa Lagi?

"Iya, malam ini Mas AHY akan menyambut kedatangan Mas ABW (Anies Baswedan) di bandara," kata Herzaky.

Herzaky menyebut AHY sebagai sahabat Anies. Sehingga, putra SBY tersebut ikut menyambut kedatangan Anies.

"Menyambut kedatangan Mas Anies yang sudah ditunggu-tunggu masyarakat Indonesia," ucapnya.

Menurut Herzaky, konsolidasi Koalisi Perubahan akan semakin intens dengan kedatangan Anies dari Tanah Suci.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Nasional
Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Nasional
Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Nasional
Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

Nasional
Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

Nasional
Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Nasional
Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Nasional
Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Nasional
Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Nasional
Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Nasional
Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Nasional
Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Nasional
UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

Nasional
Jemaah Haji Tak Punya 'Smart Card' Terancam Deportasi dan Denda

Jemaah Haji Tak Punya "Smart Card" Terancam Deportasi dan Denda

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com