Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Pingsan dan Dirawat di RS, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja Kini Sudah Pulang ke Rumah

Kompas.com - 06/07/2023, 19:20 WIB
Vitorio Mantalean,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja, sudah pulang ke rumah, Kamis (6/7/2023), setelah menjalani perawatan di rumah sakit.

Hal ini diungkapkan Bagja sendiri melalui akun resmi Instagram-nya, @rahmatbagja_, sore tadi.

"Alhamdulillah sore hari ini dapat kembali ke rumah," kata Bagja.

Baca juga: Rahmat Bagja Masih Dirawat, Lolly Suhenty Akan Jadi Plh Ketua Bawaslu

"Terima kasih atas doa dan bantuan keluarga, para sahabat semua, saudara, keluarga besar Bawaslu, Pusdokkes Polri, RSAL Mintohardjo dan RS Harapan Kita," ungkapnya.

Sebelumnya, berdasarkan hasil diagnosis sementara, gula darah Bagja turun sebelum pingsan saat menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, kemarin.

Bagja disebut kelelahan dan belum sempat sarapan saat menghadiri acara HUT Bhayangkara.

Baca juga: Dirawat Setelah Pingsan Saat HUT Polri, Ketua Bawaslu Dipindah ke RS Jantung Harapan Kita

Bagja dilaporkan pingsan pada Sabtu sore di GBK. Sebelum pingsan, Bagja sempat pamit untuk keluar stadion, namun terduduk lemas dan menggunakan inhaler di hidungnya serta dipantau sejumlah petugas.

Bagja lalu ditandu keluar stadion dan diberikan pertolongan pertama ketika pingsan.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari dan politikus PDI-P Arteria Dahlan mendampingi Bagja dan turut serta di dalam ambulans yang melarikan Bagja ke RSAL Mintohardjo.

Baca juga: Ketua Bawaslu Pingsan Saat Acara HUT Polri Karena Kelelahan

Setibanya di RSAL Mintohardjo, Bagja segera diberikan alat bantu napas sebelum akhirnya siuman. Bawaslu mengonfirmasi bahwa Bagja sudah bisa diajak berbincang-bincang setelah sadarkan diri.

Bagja kemudian dipindah ke RS Jantung Harapan Kita. Selama ia menjalani perawatan, Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu RI Lolly Suhenty didapuk sebagai Pelaksana Harian Ketua Bawaslu RI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Giliran Cucu SYL Disebut Turut Menikmati Fasilitas dari Kementan

Nasional
Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Kinerja dan Reputasi Positif, Antam Masuk 20 Top Companies to Watch 2024

Nasional
KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

KPK Sita 1 Mobil Pajero Milik SYL yang Disembunyikan di Lahan Kosong di Makassar

Nasional
Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Tak Setuju Kenaikan UKT, Prabowo: Kalau Bisa Biaya Kuliah Gratis!

Nasional
Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Menaker Minta Percepat Pelaksanaan Program Kegiatan

Nasional
Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Akbar Faizal Sebut Jokowi Memberangus Fondasi Demokrasi jika Setujui RUU Penyiaran

Nasional
Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
SYL Berkali-kali 'Palak' Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

SYL Berkali-kali "Palak" Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

Nasional
Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com