Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Survei Litbang "Kompas": Gen Z Mayoritas Pilih Ganjar Jadi Capres, Ridwan Kamil Cawapres

Kompas.com - 26/10/2022, 19:03 WIB
Fitria Chusna Farisa

Editor

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Ganjar Pranowo menjadi figur calon presiden (capres) yang paling banyak dipilih oleh generasi centennial atau gen Z.

Menurut survei Litbang Kompas yang dirilis Rabu (26/10/2022), 60 persen suara gen Z terdistribusi ke sosok Gubernur Jawa Tengah itu.

Survei memperlihatkan, keterpilihan Ganjar di kalangan pemilih muda ini mencapai 28,1 persen.

Angka tersebut naik sekitar 5 persen pada tiap periode survei. Tercatat, elektabilitas Ganjar di kalangan pemilih muda pada survei Juni 2022 sebesar 23,1 persen, lalu pada Januari 2022 sebanyak 18,2 persen.

Baca juga: Survei Litbang Kompas: Ganjar dan Anies Unggul di Pemilih Perkotaan, Prabowo Kehilangan Suara di Kota dan Desa

Kelayakan Ganjar menjadi capres di mata gen Z juga lebih tinggi dibandingkan dengan elektabilitas yang dihitung lintas generasi. Secara umum, elektabilitas politisi PDI Perjuangan itu mencapai 23,2 persen.

Mengalirnya suara gen Z ke Ganjar berhasil menempatkannya pada posisi puncak tokoh dengan elektabilitas tertinggi sebagai capres, menggeser sosok Prabowo Subianto ke urutan kedua.

Menurut survei, gen Z yang mendukung Ketua Umum Partai Gerindra itu sebagai capres sebesar 16,6 persen.

Capaian tersebut turun 12,3 persen dibandingkan tiga bulan lalu. Bahkan, jika dibandingkan dengan elektabilitas pada awal tahun, Prabowo kehilangan setidaknya separuh suara gen Z dari yang sebelumnya memilih dia.

Pada Januari 2022, angka keterpilihan Prabowo di kalangan gen Z mencapai 31,4 persen.

Sementara, dihitung lintas generasi, elektabilitas Menteri Pertahanan itu sebesar 17,6 persen.

Survei juga mencatat, banyak gen Z yang mendukung Anies Baswedan sebagai capres. Elektabilitas mantan Gubernur DKI Jakarta itu di kalangan generasi ini mencapai 13,3 persen atau naik 3,4 persen dari periode survei sebelumnya.

Namun, suara Anies yang diperoleh secara umum lintas generasi lebih besar lagi yakni 16,5 persen.

Di urutan keempat, suara gen Z banyak terdistribusi ke Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (10,4 persen). Lalu Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa (3,8 persen).

Kemudian mengalir ke Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno (2,4 persen), Menteri Sosial Tri Rismaharini (2,1 persen), dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY (1,8 persen).

Ada pula gen Z yang memilih Wakil Presiden Ma'ruf Amin (1,2 persen), dan Ketua DPR RI Puan Maharani (0,6 persen).

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat memberikan keterangan pers di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (26/9/2022).KOMPAS.com/DENDI RAMDHANI Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat memberikan keterangan pers di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (26/9/2022).

Halaman:


Terkini Lainnya

Status Perkawinan Prabowo-Titiek Tertulis 'Pernah', Apa Maknanya?

Status Perkawinan Prabowo-Titiek Tertulis "Pernah", Apa Maknanya?

Nasional
Wamenhan Terima Kunjungan Panglima AU Singapura, Bahas Area Latihan Militer

Wamenhan Terima Kunjungan Panglima AU Singapura, Bahas Area Latihan Militer

Nasional
Pengamat: Anies Ditinggal Semua Partai Pengusungnya, Terancam Tak Punya Jabatan Apapun

Pengamat: Anies Ditinggal Semua Partai Pengusungnya, Terancam Tak Punya Jabatan Apapun

Nasional
Pilkada 2024: Usia Calon Gubernur Minimum 30 Tahun, Bupati/Wali Kota 25 Tahun

Pilkada 2024: Usia Calon Gubernur Minimum 30 Tahun, Bupati/Wali Kota 25 Tahun

Nasional
Menlu Sebut Judi Online Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Menlu Sebut Judi Online Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Nasional
PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi 'Effect'

PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi "Effect"

Nasional
Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Nasional
Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode sejak Menang Pilpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode sejak Menang Pilpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com